4 Resep Klepon Ubi Lembut dan Manis, Camilan Lezat Mudah Dibuat
Klepon ubi memiliki tekstur yang lembut dan lebih empuk.
Klepon ubi memiliki tekstur yang lembut dan lebih empuk.
4 Resep Klepon Ubi Lembut dan Manis, Camilan Lezat Mudah Dibuat
Umumnya, kue klepon dibuat sederhana dari bahan tepung ketan dan tepung beras. Meski begitu, kue ini sering dikreasikan dengan bahan lain, salah satunya adalah ubi. Jika tertarik, terdapat beberapa resep klepon ubi lembut dan manis yang bisa Anda coba.
Mulai dari klepon ubi madu, klepon ubi ungu, klepon ubi kuning, hingga klepon ubi pelangi. Mengutip Cookpad, berikut beberapa resep klepon ubi lembut dan lezat yang bisa Anda coba.
-
Di mana resep kue nastar isi klepon bisa ditemukan? Ide sajian lebaran yang akan datang dapat ditemukan dalam resep unik nastar klepon ala kanal YouTube Eliza Perkasa.
-
Bagaimana cara memasak Kerupuk Melarat khas Cirebon? Nama kerupuk melarat berasal dari proses memasaknya yang tak menggunakan minyak. Melainkan digoreng dengan pasir yang sudah dibersihkan terlebih dahulu.
-
Kapan resep ini dikumpulkan? Berikut adalah resep lengkap untuk membuat sambal telur orak-arik yang telah dihimpun oleh Liputan6.com dari berbagai sumber pada Rabu (25/9/24).
-
Apa saja resep olahan telur ceplok yang mudah dibuat? Berikut ada lima resep olahan telur ceplok yang mudah sekali dibuatnya, dan bumbu-bumbunya pun sudah pasti ada di dapurmu.
-
Bagaimana cara membuat ketan unti? Ketan unti merupakan kue dari beras ketan yang diproses dengan cara dikukus hingga matang, lalu dibentuk kecil dan diberi wadah plastik atau daun pisang.Foto: Kenzo Foresta Channel Nasi ketan kemudian ditambahkan adonan yang terbuat dari kelapa parut dan diberi cairan gula merah yang kental. Kelapa bercampur gula merah ini ditempatkan di atas ketan tersebut dan bisa langsung dicicip.
-
Bagaimana cara membuat adonan bakpao ubi kuning agar lembut dan mengembang? Campur jadi 1 tepung terigu, gula, ragi dan ubi. Masukkan air sedikit demi sedikit, uleni sampai kalis. Masukkan margarin dan garam, ulen kembali sampai kalis elastis.
Resep Klepon Ubi Madu
Bahan:
• 300 gr ubi madu
• 4 sdm tapioka
• 4 sdm tepung beras
• 200 gr kelapa parut
• 1 keping besar gula aren
• 1/2 sdt garam
Cara membuat:
1. Siapkan bahan. Panaskan kukusan lalu kukus kelapa parut hingga matang atau bisa dikukus bareng ubi. Kupas dan cuci bersih ubi madunya. Potong-potong ubi lalu bilas hingga bersih.
2. Kukus ubi kuning yang sudah dipotong potong. Cek keempukan lalu angkat. Haluskan dengan garpu atau ulekan. Campur dengan tapioka, tepung beras, vanili dan garam, hingga tercampur rata. Cek kekenyalan, pastikan adonan bisa dipulung.
3. Ambil 1 sdm adonan lalu isi dengan gula aren, bulatkan. Lakukan hingga selesai. Didihkan air lalu lalu masukkan bulatan ubi hingga matang. Kalau sudah mengapung artinya ubi sudah matang. Tunggu 3 menit, angkat dan tiriskan.
4. Tunggu hingga tiris dan selagi masih hangat gulingkan di atas kelapa parut. Tambahkan gula pasir jika suka, seperti kleponnya abang abang. Tata di atas piring saji dan hidangkan segera. Selamat mencoba.
Resep Klepon Ubi Ungu
Bahan:
• 250 gr ubi ungu kukus, haluskan
• 200 gr tepung ketan
• 100-120 ml santan hangat (1 sachet + air)
• 1/2 sdt garam
Isian:
• Gula merah,cincang
Topping:
• Kelapa parut (pilih yang muda)
• Sejumput garam
• 1 lembar daun pandan
1. Campur ubi, tepung ketan, garam. Aduk rata.
2. Masukkan santan sedikit demi sedikit sampai adonan mudah dibentuk seperti.
3. Ambil sedikit adonan. Bulat-bulatkan, pipihkan lalu beri isian, dan bulatkan lagi. Ulangi hingga adonan habis.
4. Masukkan ke air mendidih, rebus sampai mengapung. Lalu angkat dan tiriskan.
5. Kukus topping selama 10 menit. Lalu gulingkan klepon ke topping sampai merata.
Resep Klepon Ubi Kuning
Bahan:
• 500 gr ubi kuning kukus
• Secukupnya tepung tapioka
• Kelapa parut untuk baluran
• Secukupnya garam
• Gula merah sisir untuk isian
1. Ubi dikukus lalu haluskan.
2. Tambahkan tapioka sampai bisa dibentuk.
3. Bulatkan adonan keci-kecil lalu isi dengan gula merah. lalu masukkan ke air mendidih.
4. Setelah mengapung gulingkan ke atas kelapa parut. Angkat dan sajikan.
5. Selesai dan siap dihidangkan.
Resep Klepon Ubi Pelangi
Bahan:
• 500 gram kelapa muda parut
• 1 lembar daun pandan
• 1 sdt garam halus
• 150 gram gula kelapa
Bahan klepon ubi ungu:
• 160 gram ubi ungu kukus dihaluskan
• 88 gram tepung ketan
• 1/2 sdm gula singkong/ gula pasir halus
• Sejumput garam
• 35 ml santan kental
• 30-40 ml air suhu ruang (jangan dituang semua)
Bahan klepon labu kuning:
• 150 gram labu kuning kukus dihaluskan
• 250 gram tepung ketan
• 1/2 sdm gula singkong/ gula pasir halus
• 35 ml
• Sejumput garam
Bahan klepon buah naga:
• 125 gram tepung ketan
• 25 gram tepung beras
• 50 ml air sari buah naga
• 75 ml air hangat (jangan dituang semua)
Cara membuat:
1. Kelapa muda parut dikukus bersama dengan daun pandan selama 5 menit, lalu disangrai untuk mengurangi kadar airnya. Sangrai sekitar 5 menit.
2. Gula kelapa diparut lalu dibentuk bulatan, sekitar 1-2 gram. Tujuannya supaya gula kelapa cepat mencair saat direbus bersama adonan klepon.
3. Buat klepon ubi ungu: Masukan semua bahan klepon ubi ungu lalu tuang air sedikit demi sedikit sampai dihasilkan adonan yang mudah dipulung dan kalis.
5. Setelah semua adonan klepon ubi ungu selesai dibentuk, panaskan air hingga mendidih.
6. Masukan adonan klepon ubi ungu, rebus sampai adonan mengapung. Setelah mengapung jangan langsung diambil.
7. Biarkan sesaat di dalam air panas supaya gula kelapa di dalam adonan mencair sempurna. Klepon ubi ungu yang sudah matang, dibalur kelapa muda parut.
8. Buat klepon labu kuning: Masukan semua bahan klepon labu kuning, uleni sampai kalis. Ambil 15 gram adonan, pipihkan, letakan gula kelapa di tengah adonan.
10. Masak air hingga mendidih, rebus adonan hingga mengapung, sesaat dibiarkan di dalam air panas lalu diambil dan digulingkan di atas kelapa muda parut.
11. Buat klepon buah naga: Siapkan air sari buah naga. Masukan semua bahan ke dalan mangkuk, tuang air sedikit demi sedikit. Adonan klepon buah naga diuleni sampai kalis.
12. Ambil 15 gram adonan klepon buah naga, pipihkan dan letakan gula kelapa di tengah adonan. Adonan dilipat lalu dibulatkan.
13. Masak air hingga mendidih, rebus adonan klepon sampai mengapung, lalu biarkan klepon sesaat di dalam air panas. Adonan klepon buah naga yang sudah matang, digulingkan di atas kelapa muda parut.
14. Siapkan piring saji, susun klepon ubi ungu, klepon labu kuning dan klepon buah naga membentuk tumpeng. Sajikan.