Jenis Ukiran Bali dan Contohnya, Berikut Penjelasannya
Tak hanya terkenal dengan tempat wisata yang indah dan memesona, Bali juga memiliki seni ukir yang terkenal hingga ke mancanegara.
Seperti yang sudah diketahui, Bali merupakan salah satu pulau yang menjadi destinasi wisata dunia. Keindahan alam di Pulau Dewata tentu sudah tidak diragukan lagi, banyak tempat wisata yang berhasil membuat pengunjung jatuh cinta.
Bali menjadi destinasi wisata yang akan selalu disebut orang-orang saat mendengar nama Indonesia, terutama bagi wisatawan mancanegara. Tak hanya pantai, Bali juga memiliki keanekaragaman budaya yang masih kental dan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
-
Apa yang menjadi ciri khas Kampung Bali di Kalimantan Barat? Di kampung Bali, Desahan Jaya terdapat sebuah Pura yang cukup besar dan luas. Bangunan ini pastinya menambah suasana khas Bali yang begitu kental dan terasa.
-
Apa yang terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Apa yang dilakukan Nia Ramadhani di Bali? Baru-baru ini, Nia Ramadhani melakukan perjalanan ke Bali untuk mengikuti acara half marathon di sebuah resor mewah.
-
Apa yang dirayakan di Banyuwangi melalui Festival Wayang Kulit? Memperingati Hari Wayang Nasional yang jatuh setiap 7 November, Banyuwangi Festival menggelar Festival Wayang Kulit 2023.
-
Apa ciri khas dari Kebaya Bali? Ciri khas kebaya ini adalah potongannya yang pas badan, menonjolkan lekuk tubuh. Kebaya dibuat dari kain yang tipis menerawang seperti brokat atau katun lembut dengan aksen bordir. Bawahannya berupa kain sarung motif Bali yang disebut kamen.
-
Apa saja jenis pakaian Bali yang dikenakan para artis tersebut? Beberapa artis ini seolah memancarkan pesonanya yang khas saat mengenakan pakaian adat Bali. Siapa saja? Ini Mereka: Baru-baru ini, Anya Geraldine membagikan foto dirinya mengenakan kebaya ala Bali. Dengan proporsi tubuh yang sempurna, Anya terlihat mempesona seperti seorang putri. Foto indahnya mendapat banyak pujian dari pengguna internet. Ghea Youbi, seorang pedangdut, memancarkan kecantikan dengan busana adat Bali berwarna hijau tua. Foto ini dipublikasikan dalam sesi foto pra-pernikahannya bersama Gian Zola, mantan kekasihnya saat itu. Tata Janeeta, penyanyi senior Indonesia, menampilkan kecantikan dan keanggunan saat mengenakan pakaian adat Bali. Foto-foto liburannya di Bali bersama keluarga memperlihatkan pesona yang tak kalah menarik. Jessica Iskandar, atau Jedar, semakin memesona saat mengenakan busana tradisional Bali dalam peringatan Hari Raya Nyepi. Potret El Barack, anak Jedar, juga menarik perhatian netizen. Mahalini, seorang penyanyi, tampil memesona dan elegan saat mengenakan busana adat Bali. Kebaya berwarna kuning dan rambut yang diikat menambah daya tarik Mahalini yang memesona.
Tak hanya terkenal dengan tempat wisata yang indah dan memesona, Bali juga memiliki seni ukir yang terkenal hingga ke mancanegara. Ada beragam jenis ukiran Bali yang bisa dijadikan koleksi oleh para pecinta interior. Selain terlihat indah dan unik, ukiran Bali juga memiliki filosofi dan makna yang mendalam.
Bagi Anda yang ingin memiliki hunian rumah dengan dekorasi ukiran Bali, ada beragam jenis ukiran Bali yang bisa jadi rekomendasi. Berikut jenis ukiran Bali dan contohnya yang dilansir dari media.neliti.com:
Jenis Ukiran Bali dan Contohnya
pinterest.com
Ukiran Bali terdiri dari beberapa jenis, yaitu pepatran, kekarangan, keketusan, dan ukiran patung. Di mana masing-masing jenis memiliki karakter dan motif yang berbeda. Berikut jenis-jenis ukiran Bali dan penjelasannya yang dilansir dari media.neliti.com:
Pepatran
Pepatran adalah ukiran Bali yang bermotifkan dedaunan (patra) dan memiliki motif bunga-bungaan. Biasanya, konsep yang diambil berupa tanaman rambat, seperti labu, pare, dan tanaman rambat liar lainnya.
Tak hanya memiliki motif yang indah dan unik, motif pepatran juga memiliki makna yang terkandung di dalamnya. Makna dari pepatran sendiri adalah memberikan perlindungan kepada mansia dari rasa takut, panas, haus, dan lainnya. Dengan harapan bahwa penghuni rumah yang dihiasi motif pepatran akan merasa nyaman dan aman.
Kekarangan
pinterest.com
Jenis ukiran Bali yang indah dan unik selanjutnya, yaitu kekarangan. Motif ukiran Bali ini berbentuk binatang yang biasanya ditonjolkan pada bagian kepala. Umumnya, ukiran kekarangan hanya menggambarkan bagian rahang ke atas dengan posisi yang lebih menonjol dan tidak memiliki rahang bawah.
Ada banyak sekali motif hewan yang kerap dijadikan ukiran kekarangan, seperti gajah, burung gagak, dan jenis hewan liar lainnya. Setiap hewan yang dibuat, memiliki nama dan makna yang lain. Misalnya, seperti karang guak (kepala burung) yang bermakna bahwa hidup akan selalu di atas, sehingga posisinya akan diletakkan di atas.
Keketusan
Salah satu ukiran Bali yang terkenal dan paling banyak diminati adalah keketusan. Ukiran Bali ini mengambil bagian terpenting dari suatu tumbuh-tumbuhan yang dipolakan berulang dengan pengolahan memperindah penonjolannya.
Keketusan dalam ragam hias tradisional masih terbagi menjadi beberapa jenis, seperti keketusan wangga, keketusan bungan tuwung, keketusan bun-bunan, dan masih banyak lagi. Sama seperti motif lainnya, jenis ukiran Bali satu ini juga memiliki makna dan filosofi yang terkandung di dalamnya.
Ukiran Patung
Tak hanya keketusan, patung juga menjadi ukiran Bali yang paling terkenal dan banyak diminati. Biasanya, ukiran patung mengambil bentuk manusia seutuhnya ataupun bentuk fungsi wayang yang ditekankan pada busana hiasan pepatran atau kekarangan.
Salah satu ukiran patung yang sering dihadirkan adalah sosok Buddha. Tak hanya terlihat indah, ukiran bergaya Buddhisme ini juga memiliki filosofi kebijaksanaan yang bermakna bagi para wisatawan. Tak heran, jika patung menjadi salah satu ukiran Bali yang populer dan banyak dicari.
Ukiran Relief
pinterest.com
Jenis ukiran Bali yang unik dan indah selanjutnya, yaitu relief. Biasanya, ukiran timbul ini digunakan untuk menghiasi bangunan dan mengandung pesan cerita. Adapun tema yang dihadirkan juga cukup beragam, mulai dari legenda klasik Bali, keindahan alam Bali, keagamaan di Bali, dan lainnya.