Karakteristik Kucing American Curl dan Cara Merawatnya, Perlu Diketahui
Kucing American Curl mempunyai karakteristik khas yang membuatnya unik. Kucing ini dikenal dengan bentuk telinga ikal atau melengkung. Telinga melengkung ini biasanya terbentuk ketika kucing sudah memasuki 10 hari hingga 4 bulan.
Salah satu jenis kucing yang cukup populer dan banyak diminati adalah kucing American Curl. American Curl merupakan ras kucing hasil dari mutasi genetik alami yang berasal dari Lakewood, California, Amerika Serikat.
Tak kalah dengan jenis kucing ras lainnya, kucing American Curl mempunyai karakteristik khas yang membuatnya unik. Kucing ini dikenal dengan bentuk telinga ikal atau melengkung. Telinga melengkung ini biasanya terbentuk ketika kucing sudah memasuki 10 hari hingga 4 bulan.
-
Apa itu kue talam jagung? Kue talam merupakan salah satu jenis kue tradisional Indonesia yang memiliki cita rasa manis dan tekstur lembut.
-
Kenapa kucing muntah cacing? Penyebab kucing muntah cacing, biasanya terjadi karena infeksi jenis cacing parasit di dalam tubuhnya. Seperti cacing gelang, cacing, tambang, cacing pita, atau cacing hati. Dari beberapa jenis ini, yang paling umum menyebabkan infeksi adalah cacing gelang.
-
Apa itu bakwan jagung? Bakwan jagung adalah salah satu jenis gorengan yang banyak digemari.
-
Kapan HUT Kodam Jaya diperingati? Setiap tanggal 24 Desember diperingati HUT Kodam Jaya.
-
Mengapa Kaesang dianggap unggul dalam Pilkada Jateng? Mengapa Kaesang Pangarep unggul? Selain karena popularitasnya paling tinggi juga karena ada pengaruh Jokowi, di situ orang yang puas kepada presiden cenderung mendukung Kaesang," kata Djayadi, dalam paparannya secara daring.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
Pada masa itu, tulang telinga American Curl masih lunak dan akan mengeras setelah usia lebih dari 4 bulan. Bukan hanya itu, karakteristik kucing American Curl yang tak kalah unik juga terdapat pada bantuk kepala, bentuk mata, dan bentuk tubuhnya yang kuat dan berotot.
Tak heran, jika ini termasuk salah satu jenis kucing ras yang banyak digemari oleh para pecinta kucing. Jika Anda tertarik memelihara kucing ini, maka penting untuk mengetahui karakteristik kucing American Curl, sifat kepribadian, hingga cara perawatan yang baik.
Dilansir dari situs Kucingklik, berikut kami merangkum penjelasan lengkap kucing American Curl untuk Anda.
Kucing American Curl : Karakteristik dan Sifatnya
©2021 Merdeka.com/Pixabay
Karakteristik Fisik
Karakteristik kucing American Curl yang paling menonjol dan membuatnya menarik adalah bentuk telinga ikal dan melengkung. Biasanya telinga melengkung ini akan terbentuk ketika kucing sudah memasuki usia 10 hari hingga 4 bulan. Di bawah 10 hari, telinga kucing masih berbentuk lurus. Semakin bertambah umur, tulang lunak pada telinga kucing akan semakin mengeras dan kaku setelah usia 4 bulan.
Selain itu, ciri khas unik lainnya juga bisa didapatkan dari bentuk tubuh kucing yang berotot. Meskipun memiliki bentuk otot yang cukup besar, namun tulang kucing American Curl hanya berukuran sedang. Secara keseluruhan bentuk badan kucing ini cukup proporsional ditambah dengan variasi warna bulu yang beragam dan cantik. Seperti warna hitam, putih, krem, biru, merah, cokelat, hingga lilac atau ungu muda.
Terakhir, karakteristik kucing American Curl juga terlihat dari bentuk wajah dan kepala. Kucing jenis ini mempunyai bentuk kepala segitiga, yaitu lebar di bagian pipi dan meruncing di bagian mulut dan dagu. Tak kalah menarik, kucing ini mempunyai bentuk mata seperti biji kacang kenari yang cantik dengan variasi warna yang berbeda-beda. Secara umum, kucing American Curl dapat hidup hingga umur 9 sampai 16 tahun.
Sifat Kucing American Curl
Setelah mengetahui beberapa karakteristik kucing American Curl yang unik, berikutnya perlu dipahami seperti apa sifat dan kepribadian dari kucing ras Amerika ini. Dikatakan, American Curl termasuk kucing yang tidak terlalu agresif dan cenderung memiliki sifat ramah dan mudah beradaptasi di lingkungan. Tak jarang, kucing ini senang bermain dengan pemiliknya dan suka mengikuti ke mana Anda pergi.
Meskipun memiliki sikap manja, namun kucing American Curl tidak suka digendong dan lebih suka duduk di samping dari pada di atas pangkuan. Jika Anda tertarik memelihara kucing American Curl, maka Anda harus bisa meluangkan waktu untuk bermain dan memberikan perhatian pada kucing. Jangan pula meninggalkan kucing terlalu lama karena kucing bisa merasa bodan dan stres jika sendirian.
Makanan dan Masalah Kesehatan Kucing American Curl
Makanan dan Minuman Kucing
Setelah mengetahui karakteristik kucing American Curl, berikutnya perlu diperhatikan pula jenis makanan yang baik untuk dikonsumsi dan risiko masalah kesehatan kucing. Kucing American Curl perlu diberikan makanan yang sehat dan berkualitas baik. Bukan tanpa alasan, kucing ini sangat rentan terhadap risiko obesitas dan penyakit jantung jika jarang bergerak.
Dengan begitu, penting untuk memberikan makanan kucing yang bernutrisi untuk mencukupi asupannya dengan baik dan sehat. Anda bisa memberikan makanan khusus kucing yang mengandung protein tinggi. Makanan dengan kandungan ini sangat baik untuk mendukung pertumbuhan dan kesehatan kucing.
Di samping itu, minuman yang baik untuk dikonsumsi kucing American Curl adalah air putih bersih dan susu khusus kucing. Hindari memberikan susu sapi pada kucing karena kucing tidak bisa mencernanya dengan baik. Selain itu, susu sapi juga kerap menyebabkan gangguan pencernaan, termasuk mencret.
Masalah Kesehatan Kucing
Selain rentan terhadap obesitas dan penyakit jantung, masalah kesehatan cukup berisiko pada jenis kucing ini adalah penyempitan telinga. Hal ini tidak lain karena kucing American Curl memiliki bentuk telinga ikal dengan tulang yang lunak. Kondisi penyempitan telinga ini dapat menyebabkan gangguan infeksi, dengan begitu diperlukan penanganan yang tepat untuk mencegah kondisi yang semakin buruk.
Meskipun begitu, secara umum, kucing American Curl dari gen alami mempunyai daya tahan tubuh yang cukup kuat dan tidak mudah sakit. Namun bukan berarti Anda bisa mengabaikan pemeriksaan kesehatan rutin. Usahakan untuk memeriksa kesehatan kucing secara rutin ke dokter untuk memastikan kondisi dan mendapatkan penanganan yang tepat jika kucing sedang bermasalah.
Cara Merawat Kucing American Curl
Setelah mengetahui beberapa karakteristik kucing American Curl beserta makanan dan masalah kesehatannya, terakhir perlu dipahami bagaimana cara merawat kucing dengan baik dan benar. Secara umum, perawatan kucing ras ini dibedakan dari panjang bulunya.
Perawatan Bulu
Kucing American Curl dengan bulu pendek, cukup dilakukan perawatan seminggu sekali saja. Sedangkan kucing yang berbulu panjang sebaiknya diberikan perawatan khusus dua kali dalam seminggu. Perawatan bulu ini dilakukan untuk menjaga kesehatan bulu dari serangan kutu dan mencegah bentuk bulu yang gimbal.
Perawatan Telinga
Berikutnya adalah perawatan telinga. Perawatan telinga kucing yang melengkung perlu dilakukan seminggu sekali dengan menggunakan kapas halus.
Hindari menggunakan cotton bud karena bisa membuat struktur telinga melengkung lebih tajam. Perhatikan jika telinga mengalami infeksi. Biasanya ini dapat dilihat dari kucing yang berwarna merah dan meradang.
Perawatan Gigi
Terakhir adalah perawatan gigi. Bersihkan gigi secara rutin seminggu dua kali atau lebih sering. Membersihkan gigi secara rutin dapat mencegah gangguan gigi dan mulut akibat infeksi.
Selain itu, Anda juga bisa memberikan camilan khusus yang bisa membantu menghilangkan plak pada gigi kucing, dengan memperhatikan takaran yang tepat dan tidak terlalu banyak.