Mengunjungi Museum Affandi Yogyakarta, Dimanjakan Deretan Lukisan Monumental sekaligus Ziarah di Makam Sang Maestro
Salah satu destinasi wisata budaya dan sejarah yang patut dikunjungi
Salah satu destinasi wisata budaya dan sejarah yang patut dikunjungi
Mengunjungi Museum Affandi Yogyakarta, Dimanjakan Deretan Lukisan Monumental sekaligus Ziarah di Makam Sang Maestro
Bangunan dengan gaya klasik modern di tepi jalan utama penghubung Solo-Jogja ini sering menyita perhatian pengguna jalan yang melintas. Bangunan yang juga terletak di tepi barat sungai Gajahwong ini menyimpan lukisan-lukisan hingga barang peninggalan sang maestro lukis, Affandi.
-
Di mana Museum Lampung terletak? Museum Lampung terletak di Jl. ZA Pagar Alam No.9C, Labuhan Ratu, Bandar Lampung.
-
Mengapa museum batik Yogyakarta dibangun? Museum Batik Yogyakarta beralamat di Jalan Doktor Sutomo No. 13A, Bausasran, Kecamatan Danurejan, Kota Yogyakarta. Museum ini dinyatakan sebagai museum batik pertama dan terlengkap di Yogyakarta pada tahun 1973 dan diresmikan pada tahun 1979. Pada tahun 2001, museum ini mendapatkan sertifikat dari UNESCO sebagai warisan kultur dunia. Keberadaan museum batik Yogyakarta ini telah mengangkat derajat Kota Yogyakarta dengan diberikannya nama Kota Batik oleh WCC pada tahun 2014 lalu. Dikutip dari Liputan6.com, Museum Batik Yogyakarta dibangun oleh pasangan Hadi Nugroho dan R. Ng. Jumima Dewi Sukaningsih. Museum itu dibangun karena keprihatinan para pengrajin batik dengan munculnya batik printing. Saat itu, kehadiran batik printing sangat terlihat.“Karena itu nilai batik di tengah masyarakat mulai memudar. Batik bukan hanya selembar kain, tapi di dalamnya ada makna, doa, simbol, dan ada pula harapan,” kata Pemandu dan Pembatik Museum Batik Yogyakarta, Didik Wibowo, dikutip dari liputan6.com.
-
Apa yang menarik wisatawan untuk mengunjungi Yogyakarta? Yogyakarta adalah destinasi yang kaya akan situs-situs budaya dan bersejarah. Salah satunya Candi Prambanan. Candi Prambanan merupakan kompleks candi Hindu yang menakjubkan.
-
Mengapa Museum Kereta Api Ambarawa menjadi pilihan wisata? Museum Ambarawa pada awalnya merupakan sebuah stasiun kereta api bernama Willem I. Stasiun ini terletak di jalur kereta api Kedungjati-Magelang-Yogyakarta. Stasiun itu diresmikan pada tanggal 21 Mei 1873.
-
Kenapa Probolinggo Municipal Government Museum menarik untuk dikunjungi? Penuh Sejarah Terletak di Jl. Suroyo No.17 Kel. Tisnonegara Kec. Kanigaran, Probolinggo Municipal Government Museum adalah tempat wisata sejarah yang menyimpan peninggalan masa lalu Probolinggo seperti artefak, uang kertas, replika patung, benda-benda pusaka hingga beberapa foto Probolinggo pada masa lampau.
-
Bagaimana Museum Patah Hati Bandung membantu pengunjung meluapkan rasa kecewanya? Di salah satu ruangannya terdapat samsak untuk tinju yang bisa digunakan para pengunjung. Sembari meluapkan rasa kecewa, pengunjung bisa meninju samsak untuk menghilangkan beban sakit hati.
Sosok Affandi
Affandi lahir di Cirebon pada tahun 1907. Ayahnya, R. Koesoma, bekerja sebagai mantri ukur pabrik gula. Hal ini membuat Affandi bisa sekolah pada lembaga pendidikan milik kolonial, mulai dari HIS, MULO, dan AMS. Affandi digadang-gadang keluarganya menjadi arsitek, tetapi ia memilih jalan sebagai pelukis.
Keliling Museum
Mengutip situs gregahmuseum.jogjaprov.go.id, Museum Affandi memiliki tiga galeri utama.
Di antaranya memamerkan hasil karya Affandi yang berupa lukisan, patung, sketsa, dan benda-benda pribadi Affandi.
Semasa hidupnya, Affandi juga mengoleksi hasil karya seniman lain berupa karya lukis, pahat, patung dan lain sebagainya. Karya-karya seniman lain koleksi Affandi ini juga turut dipajang di museum.
Bangunan Unik
Bangunan museum dirancang sendiri oleh Affandi. Desain atapnya menyerupai daun pisang, di sekeliling bangunan tumbuh berbagai pohon dan bunga.
Sepanas apapun cuaca Jogja, berada di kompleks museum ini akan tetap terasa sejuk.
Keliling Museum
Saat ini, koleksi lukisan Affandi yang tersimpan di museum ini berjumlah sekitar 300 buah. Lukisan-lukisan ini dipamerkan berkala secara bergantian di museum.
Puas melihat koleksi lukisan Affandi, wisatawan bisa beristirahat sejenak di Kafe Loteng. Kafe ini memiliki desain sangat hommy, berhias aneka tanaman bunga dan ukiran kayu.
Di sini wisatawan dapat menukarkan tiket masuk museum dengan minuman.
Selain koleksi lukisan-lukisan karya Affandi dan para seniman lain, wisatawan juga bisa melihat barang-barang peninggalan sang maestro lukis Indonesia itu, seperti mobil dan sepeda.
- Mengunjungi Museum Negeri Lampung, Menyimpan Ribuan Koleksi Benda Bersejarah
- Wisata di Yogyakarta Terbaru, Sajikan Pemandangan Asri hingga Pengalaman Seru
- Lima Rekomendasi Tempat Wisata Murah di Jakarta, Lengkap dengan Harga Tiket Terbaru
- Mengunjungi Rumah Kalang Kotagede, Saksi Bisu Keberadaan Orang Kalang di Jogja
Wisatawan juga bisa berziarah ke makam Affandi dan istrinya, Maryati, yang terletak berdampingan di kompleks museum. Mengutip TikTok Suci Ambar Wati, semasa hidup Affandi berwasiat agar kelak jasadnya dimakamkan dekat dengan karya-karya lukisnya.
Mengutip YouTube LATAR_art_space, Affandi mendesain bangunan rumah tinggal sekaligus museum dengan atap berbentuk daun pisang. Bagi Affandi, daun pisang adalah penyelamat hidupnya sejak kecil.
Akhirnya orang tua Affandi menidurkan anak-anaknya di atas daun pisang. Mereka juga diselimuti daun pisang.
"Beliau suka sekali dengan pelepah pisang karena melindungi dirinya dalam semua fase kehidupannya. Beliau melukis kan selalu on the spot, itu kalau hujan atau gerimis itu selalu pakai daun pisang ," ujar Kartika Dirix, Staf Bagian Koleksi Museum Affandi, dikutip dari YouTube LATAR_art_space.