4 Cara Pasang Dasi dengan Berbagai Model, Simak Langkahnya
Meskipun dasi sudah tak asing lagi karena sering dipakai untuk keperluan sehari-hari, kenyataannya masih banyak juga orang yang masih merasa kebingungan bagaimana cara pasang dasi dengan baik dan benar.
Cara pasang dasibisa dilakukan dengan menerapkan berbagai metode. Dasi sendiri merupakan suatu aksesoris yang biasa digunakan oleh pria ataupun wanita guna menghadiri suatu acara atau pun dalam menjalankan pekerjaan di kantor agar lebih terlihat formal.
Meskipun dasi sudah tak asing lagi karena sering dipakai untuk keperluan sehari-hari, kenyataannya masih banyak juga orang yang masih merasa kebingungan bagaimana cara pasang dasi dengan baik dan benar.
-
Apa yang istimewa dari Yogyakarta? Pada zaman pendudukan Jepang, wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta disebut dengan istilah Yogyakarta Kooti.
-
Apa yang dilakukan Kama saat liburan di Yogyakarta? Anak-anak Zaskia Adya Mecca menemukan kebahagiaan dalam hal-hal sederhana seperti jajan gulali dan duduk santai di pinggir jalan.
-
Apa masalah utama yang dihadapi Yogyakarta terkait sampah? Sampah di Yogyakarta ini rasane ora kelar-kelar, ora uwis-uwis (rasanya enggak pernah selesai, enggak ada habisnya). Pertanyaannya, kepiye kok ngene? Gitu kan? Terus muncul timbunan sampah di 14 depo yang ada di kota,
-
Apa bisnis yang dirintis oleh Risma di Yogyakarta? Risma memulai usaha kecil-kecilan dari pre-order di rumah. Dari sinilah Risma mulai mengumpulkan modal sedikit demi sedikit hingga akhirnya memberanikan diri untuk membuka bisnis ramen.
-
Apa yang dinikmati oleh Kasad dan keluarganya di Yogyakarta? Saat sampai di Yogyakarta, ketiganya langsung menikmati kuliner khas kota tersebut. Mereka tampak datang dan menikmati sajian khas dari Yogyakarta yaitu Gudeg.
-
Apa arti dari 'Ya Rahman Ya Rahim'? Secara harfiah, Ya Rahman Ya Rahim berarti "Wahai Yang Maha Pengasih, Yang Maha Penyayang". Dua kata "Rahman" dan "Rahim" secara khusus menggambarkan sifat-sifat Allah yang amat penyanng.
Selain untuk menunjang aktivitas di kantor, dasi juga sering dipakai anak-anak sekolah dari SD hingga SMA. Dasi dianggap telah menjadi item yang penting karena bisa membuat seseorang terlihat formal dan rapi.
Dasi sendiri ada bermacam-macam jenis. Dasi dibuat sesuai dengan kebutuhan terhadap berbagai acara yang akan dihadiri, atau berdasar kecocokan dasi dengan kepribadian Anda. Beberapa dasi yang paling populer dan paling sering digunakan adalah dasi panjang.
Agar dapat menjadi referensi Anda, berikut ini kami telah rangkum 4 cara pasang dasi dengan berbagai model.
1. Oriental Knot
©2020 Merdeka.com
Cara pasang dasi yang pertama adalah dengan model oriental knot. Kebanyakan orang memilih metode ini karena hasil dari ikatan pada bagian atas akan terlihat lebih kecil sehingga nantinya akan membuat leher tampak lebih kurus. Adapun langkah memasangnya adalah sebagai berikut:
- Pertama, letakkan dasi di leher dengan posisi terbalik (bagian luar dasi berada di dalam).
- Letakkan bagian ujung dasi yang lebar berada di kanan dan ujung dasi yang sempit berada di kiri. Posisikan ujung lebar berada sedikit di atas pusar, atau sesuaikan dengan panjang yang diinginkan.
- Simpangkan ujung sempit dasi di atas ujung lebar dasi, sehingga dasi akan membentuk huruf X.
- Bawa ujung lebar dasi ke kanan.
- Bawa ujung lebar dasi yang telah berada di kanan naik ke atas lingkaran simpul dasi dari bawah.
- Masukkan dasi melalui lingkaran simpul namun kamu sudah membuat bagian depan dasi.
- Tarik ujung lebar dasi ke bawah untuk mengencangkan dasi, lalu geser simpul ke atas untuk menyesuaikan dengan kerapatan dasi yang diinginkan.
2. Prat Knott
©2020 Merdeka.com
Cara pakai dasi dari simpul pratt adalah sebagai berikut :
- Mulailah dengan meletakkan dasi dari dalam ke luar. Ujung lebar dasi harus terletak menggantung pada bagian kanan dan ujung kecil pada bagian kiri.
- Ikatan dasi berukuran sedang ini cocok untuk sebagian besar jenis kerah baju dan proporsi tubuh.
- Silangkan ujung lebar di bawah ujung kecil.
- Bawa ujung lebar melalui simpul mengelilingi leher.
- Tarik ujung lebar untuk menyempurnakan simpul mengelilingi leher. Kencangkan.
- Bawa ujung lebar ke atas ujung kecil dari kiri ke kanan.
- Tarik ujung lebar melalui simpul.
- Bawa ujung lebar ke bawah melalui simpul di bagian depan.
- Bentuk ikatan menjadi bentuk segitiga dan tarik ujung kecil untuk mengencangkan dasi bersama kerah baju.
3. Christensen Knot
©2020 Merdeka.com
Jika Anda tak mau ribet mempelajari semua simpul, cara pakai dasi dengan metode christensen knot akan sangat cocok untuk dicoba. Berikut ini langkah yang dapat dilakukan:
- Letakkan dasi mengelilingi leher Anda. Salah satu ujungnya harus lebih lebar dibandingkan dengan ujung yang lain. Pastikan bahwa ujung lebar dasi berada di sisi kanan, dan sekitar 30 cm lebih rendah dibandingkan dengan ujung kecil di sisi kiri.
- Silangkan ujung lebar di atas ujung kecil.
- Bawa dasi Anda ke atas melalui simpul.
- Bawa kembali dasi Anda ke bawah. Ujung lebar dasi seharusnya berada di sisi kiri ujung kecil.
- Tarik ujung lebar di bawah ujung kecil ke arah kanan.
- Tarik ujung lebar melalui simpul, kali ini pada sisi kanan. Ujung lebar dasi saat ini seharusnya mengarah dari dalam keluar.
- Silangkan ujung lebar di atas ujung kecil lagi, dari kanan ke kiri.
- Bawa ujung lebar ke bawah simpul dasi.
- Lipat ujung lebar melalui simpul dasi dan melalui ikatan di bagian depan dasi.
- Kencangkan ikatan menjadi bentuk segitiga menggunakan kedua tangan Anda. Perlahan-lahan kencangkan ujung kecil lebih dekat ke leher Anda.
- Untuk tampilan yang lebih modern, dan kasual, buatlah ikatan beberapa inchi atau beberapa sentimeter di bawah kerah baju. Tapi untuk acara formal, lebih baik menggunakan jarak tradisional jauh dari kerah baju.
4. Four In Hand Knot
©2020 Merdeka.com
Cara pakai dasi dengan simpul four in hand knot atau simpul 2 jari biasanya terlihat sedikit tidak simetris pada bagian leher. Namun hal ini masih dianggap normal. Banyak pria yang cenderung berleher pendek akan memilih metode ini.
Berikut ini beberapa langkah yang dapat dilakukan:
- Lingkarkan dasi mengelilingi leher. Posisikan krah secara terangkat dan kemeja yang telah dikancingkan dengan sempurna, letakkan dasi mengelilingi bahu. Letakkan ujung lebar dasi di sisi kanan, dengan ujung kecil sekitar 30 cm lebih tinggi dari sisi kiri.
- Pindahkan ujung lebar dasi ke sisi satunya. Lalu silangkan ujung lebar dasi ke sisi kiri melewati ujung yang lainnya. Pegang kedua sisi dasi ini dengan tangan kiri di dekat leher.
- Tarik ujung lebar dasi ke belakang ujung yang lainnya. Lepas tangan kanan dan kemudian selipkan ujung lebar dasi ke ujung lainnya. Ambil ujung lebar dasi dan tarik kembali ke sisi kanan.
- Putar ujung lebar dasi. Seharusnya setelah ini ujung lebar dasi mengarah ke kiri Anda. Bagian depan dasi seharusnya kembali menghadap ke depan (sehingga jahitannya tersembunyi).
- Pindahkan ujung lebar dasi ke ujung satunya sekali lagi. Selipkan ujung lebar dasi di bawahnya dan tarik ke atas melalui lilitan di leher.
- Tarik ujung lebar dasi di bawah ikatan yang mengelilingi leher. Tarik ujung lebar dasi ke bawah, "melalui" ikatan di bagian depan dasi.
- Kencangkan ikatan dengan menariknya ke arah ujung kecil dasi. Pastikan bahwa dasi Anda lurus dan panjangnya sesuai.