6 Resep Sup Lobak ala Rumahan Enak dan Segar, Cocok untuk Menu Si Kecil
Resep sup lobak ala rumahan berikut ini bisa menjadi alternatif masakan berkuah dalam menu harian Anda. Lobak adalah sayuran yang bisa Anda temui dengan mudah terjual di pasar-pasar tradisional, namun tampaknya hanya sedikit orang yang mencoba mengolahnya menjadi masakan. Berikut resepnya.
Resep sup lobak ala rumahan berikut ini bisa menjadi alternatif masakan berkuah dalam menu harian Anda. Lobak adalah sayuran yang bisa Anda temui dengan mudah terjual di pasar-pasar tradisional, namun tampaknya hanya sedikit orang yang mencoba mengolahnya menjadi masakan.
Padahal, lobak adalah sayur yang sangat lezat dan bisa disulap menjadi aneka masakan yang menggugah selera, lho! Salah satunya tentu adalah sup lobak di bawah ini. Anda bisa membuat sup lobak dengan campuran daging sapi, daging ayam, kikil, jamur, dan masih banyak lagi. Segera praktikkan resep sup lobak ini untuk menu makan malam keluarga!
-
Apa saja resep masakan simpel yang bisa dicoba di rumah? Berikut resep masakan simpel yang bisa dicoba di rumah: Resep Masakan Simpel: Gulai Ayam Bahan:- 1/2 ekor ayam- 1 buah jeruk nipis- 1 batang serai geprek- 2 lembar daun salam- 2 lembar daun jeruk- 200 ml santan encer- 200 ml santan kental- Air matang secukupnya- Garam dan kaldu bubuk Bumbu halus:- 6 siung bawang merah- 3 siung bawang putih- 3 butir kemiri sangrai- 4 cm lengkuas muda- 3 cm kunyit- 3 cm jahe- 1 sdm ketumbar- 1 sdt lada bubuk- 5 buah cabai rawit- 10 cabai merah keriting Cara membuat:1. Cuci bersih daging ayam dan lumuri dengan jeruk nipis, diamkan kurang lebih 10 menit.2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai. Aduk sampai bumbu matang, masukkan ayam, aduk rata, masak sampai berubah warna, tambahkan garam dan kaldu.3. Masukkan santan encer dan air, masak dengan api sedang sampai daging ayam empuk. 4. Setelah kuah menyusut dan daging ayam empuk, masukkan santan kental. Masak sambil terus diaduk sampai santan mendidih dan bumbu meresap.
-
Apa saja resep masakan sehari-hari yang murah meriah dan lezat? Makanan enak tak mesti mahal. Faktanya, Anda bisa membuat masakan sehari-hari yang murah meriah namun tetap lezat dan menggugah selera. Bahkan terkadang, hanya dibutuhkan bahan-bahan sederhana untuk membuatnya.
-
Kenapa resep masakan sehari-hari yang murah meriah penting? Makanan enak tak mesti mahal. Faktanya, Anda bisa membuat masakan sehari-hari yang murah meriah namun tetap lezat dan menggugah selera.
-
Bagaimana cara membuat resep masakan sehari-hari menjadi lebih menarik? Kreasikan bahan-bahan yang ada, maka Anda akan mendapatkan sebuah menu masakan yang lezat.
-
Apa saja contoh resep makanan ibu menyusui yang mudah ditemukan dan dibuat? Resep makanan ibu menyusui ada begitu banyak dan mudah untuk diolah.
-
Kapan kita membutuhkan resep masakan sehari-hari yang murah meriah? Tak perlu khawatir kehabisan ide untuk menu masakan harian.
Dilansir dari cookpad.com, ini dia 6 resep sup lobak pilihan yang telah kami rangkum khusus untuk Anda coba sendiri di rumah. Tak perlu ragu, selamat mencoba!
1. Sup Lobak Sapi Bening
Bahan-bahan:
- 500 gr Daging Sapi good quality
- 2 buah Lobak uk sedang,iris miring
- 3-4 buah bawang putih,haluskan
- 2 batang daun bawang,iris2
- sesuai selera Garam,kaldu bubuk,gula,lada,kecap ikan,minyak wijen
- penyajian: bisa tambahin Bawang goreng,seledri.
Cara membuat resep sup lobak:
- Potong daging, rebus daging dengan air sampai empuk.
- Masukkan bawang putih yang sudah dihaluskan, lanjutkan bumbui bumbui dengan garam, masako, gula, merica, 1 sdt minyak wijen, dan 2 sdt kecap ikan.
- Terakhir, masukkan lobak, lanjut direbus lagi sampai empuk.
- Test rasa, taburi daun bawang dan seledri, siap disajikan.
©2013 Merdeka.com/Shutterstock/SOMMAI
2. Sup Ayam Lobak
Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam kampung sedang (700an gr), potong2
- 1/2 bh lobak besar, kupas kulitnya lalu potong2 kotak kecil
- 900 ml air minum
- Minyak untuk menumis
Bahan oseng:
- 1 bh serei, memarkan
- 5-6 lbr daun jeruk, buang tulang
- 4 lbr daun salam
- 1 btg daun bawang besar, iris2 serong
- 2 btg seledri, potong2
Bumbu:
- 1.5 sdt garam
- 1.5 sdt gula pasir
- 1/2 sdt kaldu jamur totole
- secukupnya Lada
Bahan tabur:
- Daun bawang kecil, iris2
- secukupnya Bawang goreng
Cara membuat resep sup lobak:
- Rebus ayam hingga matang & empuk.
- 30 menit sebelum ayam matang, masukkan lobak.
- Panaskan panci lain, beri minyak, oseng bahan oseng hingga wangi. Masukkan 1 sendok sup kuah ayam. Lalu tuang semua ke dalam sup ayam.
- Beri bumbu-bumbu lalu koreksi rasa. Masukkan daun bawang kecil.
- Sajikan dengan taburan bawang goreng.
3. Sup Kikil Lobak
Bahan-bahan:
-
1 kg kikil, cuci bersih, masak sampai empuk
-
500 gram lobak, iris bulat
-
3 liter air
-
8 bawang merah, iris halus
-
7 siung bawang putih
-
2 batang daun bawang/ prei
-
1 sdm merica
-
3 cm jahe geprek, bakar sebentar
-
2 batang serai
-
3 lembar daun jeruk purut
-
2 buah tomat, belah 2
-
Jeruk nipis
-
Sambal
-
Seledri
Cara membuat resep sup lobak:
- Bersihkan kikil, masak sampai empuk. Buang airnya. Siapkan bumbu. Tumis bawang merah, bawang putih sampai berubah warna.
- Masukkan daun bawang/prei, jahe, serai, daun jeruk. Masak sampai harum.
- Tambahkan kikil, aduk-aduk. Tambahkan air. Masak sampai mendidih.
- Masukkan lobak dan tomat. Masak sampai matang.
- Siap dinikmati dengan bawang goreng, jeruk nipis, seledri dan sambal.
©2014 Merdeka.com/Shutterstock/pilipphoto
4. Sup Lobak Daging Sapi
Bahan-bahan:
-
1/4 gr daging sapi, rebus dan iris
-
2 buah lobak, kupas dan potong sesuai selera
-
1 buah wortel, kupas dan potong kotak
-
3 bawang putih, geprek
-
1 daun bawang, iris
-
1 ruas jahe, geprek
-
1 sdm minyak wijen
-
1 sdt minyak ikan
-
secukupnya Garam, kaldu bubuk dan lada bubuk
-
1 lt Air
-
secukupnya Air kaldu
-
3 sdm minyak goreng
-
1 seledri, iris
-
secukupnya bawang goreng
- Tumis bawang putih dan bawang pre dengan minyak goreng sampai matang, harum dan sisihkan.
- Kemudian didihkan air, masukkan daging, air kaldu, tumisan bawang putih dan daun bawang.
- Tambahkan Lobak, jahe wortel, garam, minyak wijen, minyak ikan, lada bubuk, kaldu bubuk dan garam.
- Aduk sampai merata dengan bumbu dan biarkan sampai semuanya matang dan empuk.
- Matikan kompor, siap disajikan dengan taburan irisan seledri dan bawang goreng.
5. Sup Lobak Tulang Sapi
Bahan-bahan:
-
1/2 kg tulang sapi
-
1 buah lobak potong dadu
-
1 buah wortel potong dadu
-
5 buah chikuwa potong sesuai selera
-
Kaldu tulang sapi
-
Bahan bumbu
-
3 siung bawang putih goreng
-
4 siung bawang merah goreng
-
Lada
-
Gula
-
Garam
-
secukupnya Pala
-
Penyedap
- Cuci bersih tulang sapi lalu Rebus tulang kurleb 25 menit.
- Sembari merebus tulang uleg bawang goreng dan bawang merah goreng lada.
- Setelah tulang dirasa empuk. Tumis bawang lalu masukkan pala.
- Masukkan kaldu tulang sapi beserta tulangnya. Masukkan wortel dan lobak. Tunggu hingga mendidih tambahkan gula garam penyedap.
- Jangan lupa masukkan chikuwa (boleh di skip).
- Aduk aduk dan koreksi rasa. Sajikan di mangkok dan beri daun seledri di atasnya.
©2013 Merdeka.com/Shutterstock/JIANG HONGYAN
6. Sup Miso Lobak
Bahan-bahan:
-
1 buah lobak ukuran kecil
-
1 buah wortel
-
3 siung bawang putih, cincang halus
-
4 lembar sliced beef
-
1 batang daun bawang
-
secukupnya Air
-
1,5 sdm pasta miso
Cara membuat resep sup lobak:
- Kupas dan potong lobak dan wortel menyerupai korek api. Rebus dengan air sampai air mendidih, kecilkan api (sedang), tutup panci. Masak sekitar 15 menit.
- Masukkan bawang putih dan sliced beef, tutup kembali dan masak sekitar 5 menit.
- Masukkan bumbu miso dengan cara sambil diencerkan di sendok sup besar. Caranya letakkan pasta miso di sendok sup, tambahkan air dari kuah rebusan, aduk di atas sendok sup (menggunakan sendok makan/sumpit) sampai larut, baru campurkan dalam rebusan.
- Masak 5-10 menit lagi, koreksi rasa. Terakhir, tambahkan daun bawang yang telah diiris miring, aduk dan biarkan sebentar sebelum disajikan.