Perempuan Ini Berhasil Sekolah di Harvard, Begini Kisah Inspiratifnya
Tak ada mimpi yang terlalu tinggi untuk diraih. Barang kali ungkapan ini yang selalu dipegang oleh seorang perempuan bernama Maria Cellina Wijaya. Melalui akun Instagram @cellinewijaya.md, Maria menceritakan perjalanannya bisa bersekolah di Harvard University.
Tak ada mimpi yang terlalu tinggi untuk diraih. Barang kali ungkapan ini yang selalu dipegang oleh seorang perempuan bernama Maria Cellina Wijaya. Melalui akun Instagram @cellinewijaya.md, Maria menceritakan perjalanannya bisa bersekolah di kampus bergensi, Harvard University.
Di unggahan video berdurasi singkat, Maria mencoba napak tilas mimpinya saat ulang tahun pada tahun 2020. Pada saat itu, di hadapan keluarga dan rekan dekat, Maria dengan lantang mengucap doa bisa berkuliah di Harvard.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Apa yang dimaksud dengan pepatah Jawa "Mikul dhuwur mendhem jero"? "Mikul dhuwur mendhem jero" berarti seorang anak yang menjunjung tinggi derajat orang tua, atau anak yang selalu menghormati orang tua. Makna dari pepatah ini adalah bahwa seorang anak harus selalu menghargai jasa orang tua dan berusaha untuk selalu membanggakan mereka.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jalur Pantura Jawa Barat mulai ramai pemudik motor? Sudah Ada Beberapa yang Mudik Saat kreator tersebut melalui Jalur Pantura, beberapa pemudik mulai terlihat di satu pekan jelang lebaran. Mereka sudah mulai pulang ke kampung halaman denga menggunakan sepeda motor.
Doa Maria tak berjalan dengan mulus. Setelah memanjatkan doa, perempuan berkacamata ini pernah diremehkan banyak orang. Banyak yang meragukannya bisa pergi ke luar negeri untuk sekolah.
Berharap di Tahun 2020
©2023 Merdeka.com/instagram cellinewijaya.md
Terarsip dengan baik, Maria mengunggah ulang potongan video dirinya meniup lilin sembari mengulang motivasi untuk bersekolah di Harvard. Doa Maria ini disambut banyak amin dari keluarga dan kerabat dekat. Dulu bersekolah di Harvard adalah mimpi yang cukup tinggi bagi Maria.
"Semua bermula dari mimpi. Tentu kalo aku mendengarkan diriku yang dulu, atau suara-suara di kepalaku yang berkata kalau mimpiku terlalu jauh, mungkin aku ngga akan berada di sini sekarang," tulisnya.
Terlaksana di Tahun 2022
©2023 Merdeka.com/instagram cellinewijaya.md
Hebatnya, mimpi Maria benar terkabul pada tahun 2022. Meski kerap diremehkan orang lain, perempuan dengan 141 ribu pengikut ini tak gentar dengan mimpinya. Hingga kini unggahannya soal bersekolah di Harvard sudah mendapat 8 ribu lebih tanda suka dari pengguna Instagram.
"Aku pernah membaca sebuah kutipan: “Shoot for the moon, even if you miss, you will land among the stars” yang kurang lebih kumaknai sebagai: jika kamu punya mimpi, bermimpilah setinggi-tingginya, karena jika kamu gagal pun, usaha dan prosesmu tetap akan berbuah sesuatu walaupun mungkin itu bukan ekspektasimu. So, don’t be afraid to dream," tutupnya.
"Aku juga, tahun lalu harapannya bisa masuk Harvard," curhat netizen.
"Well-said banget kak, makasih motivasinya ya kakk," imbuh netizen lain.