Suzuki siap sodorkan mobil baru tahun depan
Tahun baru yang semakin dekat, Suzuki menyiapkan mobil-mobil baru ini bro!
-
Di mana Suzuki Karimun Wagon R laris? Namun, di negara-negara seperti India dan Pakistan, Karimun Wagon R sangat diminati.
-
Bagaimana Suzuki menghindari kegagalan di industri tenun? Setelah hampir tiga dekade, Suzuki menghadapi penurunan permintaan untuk mesin tenun, meskipun awalnya memiliki kisah yang mirip dengan Toyota dalam hal memulai dari pabrik mesin tenun pada tahun 1909 dan menjalankan usaha ini dengan konsisten. Dalam upayanya untuk menghindari kegagalan, Michio Suzuki, pendiri Suzuki, memutuskan untuk pindah dari industri tenun ke industri otomotif yang sedang berkembang di Jepang pada saat itu.
-
Mengapa Suzuki menciptakan Satria FU? Terlahir dari ambisi Suzuki untuk menghadirkan motor bebek dengan kinerja yang unggul, Satria FU sekarang dianggap legenda di jalanan Indonesia.
-
Apa nama awal dari Suzuki Satria FU? Sejarah Satria FU dimulai pada tahun 1997 ketika Suzuki memperkenalkan Satria RU120.
-
Kenapa Sule menjual mobil-mobil mewahnya? Sule, seperti artis papan atas lainnya, dulu punya koleksi mobil mewah seperti Porsche dan Mustang. Sekarang, dia jual karena tak ingin pamer.
-
Apa yang menjadi ciri khas Suzuki Jimny? Meskipun telah mengalami beberapa transformasi untuk tetap relevan dengan perkembangan zaman, Jimny tetap mempertahankan karakteristiknya yang khas.
Suzuki pada tahun depan mempersiapkan produk-produk baru. Namun, produsen berlogo 'S' yang saat ini berpegang pada penjualan Ertiga, APV serta LCGC Wagon R ini masih enggan buka-bukaan mengenai produk tersebut.
"Kita ada produk-produk baru ya, tetapi belum bisa share. Kita ada beberapa produk baru di tahun 2015, mudah-mudahan itu akan bisa menambah daya saing Suzuki," ujar Davy Tuilan, Direktur Pemasaran PT Indomobil Suzuki Sales (SIS).
Mengenaii produk baru, hingga saat belum banyak bocoran yang beredar. Namun, dari negeri tetangga, setidaknya facelift Ertiga mulai dibicarakan, dengan perubahan utama di setor perwajahan.
Selain itu, ada juga dugaan varian-varian baru dari LCGC Wagon R, dan sejumlah produk lainnya.
"Kita masuk 2015, kita harapkan kita bisa improve penjualan dan juga marketshare, dan khususnya Ertiga dan pick-up kita bisa improve," harapnya.
Penjualan mobil Suzuki sampai akhir tahun ini sebesar 145.000-an unit. Dengan perolehan angka tersebut, maka market share mereka sekitar 13,3 persen. Secara market share, Suzuki menunjukkan peningkatan dibandingkan tahun lalu, yang berada pada angka 13 persen.
(kpl/nzr/sno)(mdk/otosia)