Tenang, Mitsubishi Perpanjang Masa Garansi Kendaraan yang Hangus Periode Maret-Mei
Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) senantiasa memberikan layanan terbaik kepada pelanggan setia Mitsubishi Motors. MMKSI berkomitmen tetap menjaga kepuasan pelanggan dalam memenuhi kebutuhan layanan purnajual terutama yang mengalami kendala dan masa berlaku garansi mobilnya berakhir 31 Mei 202.
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) senantiasa memberikan layanan terbaik kepada pelanggan setia Mitsubishi Motors. Di pandemi Covid-19 dan kebijakan pemerintah melakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB), MMKSI berkomitmen tetap menjaga kepuasan pelanggan dalam memenuhi kebutuhan layanan purnajual terutama yang mengalami kendala pada kendaraannya dan masa berlaku garansi mobilnya berakhir periode 13 Maret–31 Mei 2020.
Pelanggan tersebut akan mendapatkan perpanjangan masa garansi dan dapat melakukan perbaikan kendaraan terkait kendala yang muncul dalam masa garansi, setelah pandemi dan kondisi membaik di waktu yang kondusif.
-
Kapan Mitsubishi Xpander Cross diluncurkan? PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah merilis harga terbaru untuk mobil Mitsubishi Xpander Cross per Juni 2024.
-
Bagaimana logo ikonik Mitsubishi terinspirasi? Logo ikonik Mitsubishi juga terinspirasi dari lambang keluarga Tosa dan Iwasaki, yang melambangkan persatuan dan kekuatan.
-
Mengapa Ibnu Sutowo dan Sjarnoebi melobi Mitsubishi untuk membangun fasilitas perakitan dan produksi di Indonesia? Duet Sahabat Setelah menjadi agen tunggal pemegang merek (ATPM) Mitsubishi di Indonesia, Ibnu dan Sjarnoebi melobi merek otomotif Jepang ini membangun fasilitas perakitan dan produksi di Tanah Air. Dalih mereka: nasionalisme.
-
Kenapa Mitsubishi meluncurkan XFORCE di Indonesia? Mitsubishi Motors Corporation (selanjutnya, Mitsubishi Motors) meluncurkan Mitsubishi XFORCE – sebuah model compact SUV baru, di GAIKINDO Indonesia International Auto Show 2023.
-
Kapan Mitsubishi XFORCE diluncurkan? Mitsubishi Motors Corporation (selanjutnya, Mitsubishi Motors) meluncurkan Mitsubishi XFORCE – sebuah model compact SUV baru, di GAIKINDO Indonesia International Auto Show 2023.
-
Apa yang menjadi awal dari sejarah Mitsubishi Motors? Awal dari sejarah Mitsubishi Motors terjadi pada tahun 1870 ketika Yataro Iwasaki mendirikan perusahaan pelayaran bernama Kujuku Shokai.
Kebijakan ini berlaku untuk seluruh model kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors di Indonesia. Pelanggan yang masa berlaku garansi kendaraannya berakhir pada periode tersebut, tidak perlu khawatir dan dapat menghubungi diler terdekat untuk mengajukan garansi serta memperbaiki kendaraan, setelah situasi lebih kondusif. Tanpa perlu repot, pelanggan hanya perlu membawa service booklet kendaraan ketika mengajukan perpanjangan garansi.
Tidak hanya itu, pelanggan yang tidak dapat melakukan perbaikan kendaraan dan masa berlaku Free Service & Smart Package kendaraanya berakhir pada 13 Maret–31 Mei tahun ini juga dapat mengunjungi diler, setelah periode PSBB berakhir sefta situasi kembali normal. Pelanggan dapat menghubungi diler Mitsubishi Motors dan melakukan servis pada situasi aman.
“Kepuasan pelanggan tetap menjadi prioritas kami, MMKSI ingin memberikan kenyamanan serta rasa aman kepada pelanggan yang mengalami kendala pada kendaraannya selama masa pembatasan sosial akibat penyebaran covid-19 dengan memperpanjang masa berlaku garansi kendaraan, Free Service & Smart Package untuk digunakan setelah situasi membaik. Pelanggan akan mendapatkan fasilitas tersebut di seluruh jaringan diler resmi Mitsubishi Motors di Indonesia. Kami berharap dapat melihat senyum pelanggan setelah kendalanya dapat diselesaikan,” ujar Eiichiro Hamazaki, Director After Sales Division PT MMKSI, kemarin.
Cara Perpanjangan Garansi Mudah
Untuk memperpanjang masa garansi dan fasilitas Free Service & Smart Package, pelanggan dapat menghubungi diler resmi Mitsubishi Motors terdekat. Informasi mengenai kontak dealer terdekat bisa pelanggan dapatkan melalui https://www.mitsubishi-motors.co.id/cari-dealer dan pada Mobile Apps My Mitsubishi Motors ID.
Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut pelanggan dapat menghubungi call center Mitsubishi Motors Customer Care melalui hotline 0804-1-300-300. Selain itu konsumen tetap dapat memnfaatkan layanan 24-Hours Emergency Service untuk keperluan yang mendesak.