16 Polisi tewas selama kawal pemilu
Polisi yang meninggal dunia mulai dari pengamanan logistik di pedalaman hingga tenggelam di Natuna.
Pelantikan presiden dan wakil presiden telah usai. Seluruh jajaran Kepolisian bangga lantaran berhasil mengamankan rangkaian acara pesta demokrasi.
Namun di sisi lain, Kapolri Jenderal Polisi Sutarman mengatakan ada 16 orang anggota polisi yang meninggal dunia selama proses Pemilu 2014 hingga saat pelantikan Joko Widodo dan Jusuf Kalla.
Para anggota yang meninggal dunia mulai dari pengamanan logistik di pedalaman, tenggelam di Natuna dan mengawal kendaraan pengamanan logistik.
"Evaluasi yang kami lakukan kemarin, dalam seluruh tahapan kemarin ada anggota 16 orang yang gugur dalam melaksanakan tugas mulia ini," kata Sutarman.
Hal itu diucapkan Sutarman usai apel konsolidasi pelaksanaan pengamanan pelantikan pengucapan sumpah Presiden dan Wakil Presiden di Polda Metro Jaya Jakarta, Rabu (22/10).
Sutarman mengatakan anggota yang gugur, langsung dinaikkan pangkat setelah ada laporan dari daerah. Itu merupakan penghargaan atas pengorbanan membela bangsa.
"Kami naikkan satu pangkat," kata Sutarman.
Dalam pidatonya, Sutarman mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota polisi yang sudah sukses mengamankan seluruh rangkaian pesta demokrasi hingga pelantikan presiden dan wakil presiden.
Ralat judul: Sebelumnya tertulis 16 Polisi tewas saat kawal pelantikan Jokowi
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
-
Kapan Jokowi memanggil dua menteri PKB tersebut? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Jokowi meninjau posko pengungsian banjir di Sumbar? Jokowi mengunjungi posko tanggap darurat dan pengungsian banjir lahar dingin di Lapangan Batu Taba, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Selasa (21/5).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Kenapa Jokowi panggil Kapolri dan Jaksa Agung? Pemanggilan tersebut, buntut insiden personel Datasemen Khusus Antiteror (Densus 88) dikabarkan menguntit Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Febrie Adriansyah.
Baca juga:
Kisah Jokowi rebutan kamar mandi dengan anak di hari pelantikan
Jokowi dilantik, pengrajin batu akik gelar asah batu gratis
Prabowo tak mau dipuji soal datang ke pelantikan Jokowi
Ahok kesal taman Monas rusak dan banyak sampah usai pesta rakyat
PKS kritik pesta Jokowi, Aher juga gelar pesta usai pelantikan
Rudy: Jika Jokowi melenceng, saya yang pertama mengingatkan