1.913 WNA Positif Covid-19, 1.725 Sudah Sembuh dan 18 Meninggal
Sementara itu, 170 WNA sedang menjalani perawatan maupun isolasi akibat terinfeksi Covid-19. Bertambah tujuh dari data sebelumnya masih 163 WNA dirawat atau diisolasi.
Jumlah warga negara asing (WNA) yang positif terinfeksi Covid-19 di Indonesia kembali meningkat. Data Selasa (11/5), masih 1.898 WNA positif terjangkit virus SARS-CoV-2 itu.
Hari ini, Rabu (12/5), naik menjadi 1.913 orang. Ini menunjukkan, ada penambahan 15 kasus WNA positif Covid-19 dalam 24 jam terakhir hingga hari ini pukul 08.00 Wib.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
Dari total 1.913 WNA positif Covid-19, 1.725 di antaranya sudah sembuh dan 18 WNA meninggal dunia. Pasien sembuh dari Covid-19 bertambah tujuh dari data sebelumnya hanya 1.718 orang, sedangkan kasus kematian meningkat satu dari data kemarin masih 17.
Sementara itu, 170 WNA sedang menjalani perawatan maupun isolasi akibat terinfeksi Covid-19. Bertambah tujuh dari data sebelumnya masih 163 WNA dirawat atau diisolasi.
Demikian laporan Kementerian Kesehatan melalui covid19.go.id, Rabu (12/5). Kementerian Kesehatan juga mencatat, 26 WNA berstatus suspek, 640 kontak erat dan 337 telah direpatriasi atau dikembalikan ke negara asalnya terkait virus asal Wuhan, China itu.
Berdasarkan peta sebaran, DKI Jakarta menyumbang kasus WNA positif Covid-19 terbanyak di Indonesia yakni sebanyak 195 orang. Kemudian disusul provinsi Bali dan Sumatera Barat.
Sementara provinsi yang mengontribusi kasus WNA kontak erat dengan Covid-19 tertinggi adalah Aceh yakni 106 orang. Disusul DKI Jakarta, Jawa Tengah, Papua Barat, Sulawesi Selatan, Bali dan Jawa Barat.
Baca juga:
Satgas Covid-19 Minta Pemda Karantina Pemudik saat Tiba di Kampung Halaman
Epidemiolog: Prioritaskan Pengendalian Pandemi Ketimbang Ekonomi
Temui Nelayan, Polisi Kepulauan Meranti Patroli di Laut Ingatkan Bahaya Covid-19
Tracing Kasus Sebelumnya, 3 Pegawai Tenant Solo Grand Mal Positif Covid-19
Update Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Per 11 Mei 2021