20 Jenazah korban Hercules dibawa ke Halim Perdanakusuma
20 Jenazah itu kemudian dibawa ke rumah duka masing-masing ke berbagai daerah.
Sekitar pukul 11.00 WIB pesawat TNI AU dari Medan mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, membawa 20 korban Hercules C-130 yang jatuh di Jalan Jamin Ginting, Medan, Sumatera Utara. Dari 20 korban ada sekitar 3 orang langsung dibawa ke rumah duka di Jakarta diantaranya Letda Bayu Perdana, Biyanti Nugraha dan Ananda Putri.
"Dua korban memiliki hubungan persaudaraan dengan Mayor Kanto. Yaitu Biyanti adalah adik dari penerbang Mayor Kanto, sedangkan Ananda keponakannya," kata Kepala Penerang TNI AU Halim Perdanakusuma Mayor Sus Dodo Agus Prio Susilo saat konferensi pers di Jakarta pada Kamis (2/7).
Sedangkan ada lima korban lagi, yang diterbangkan ke Bandung, Cilacap dan Madiun. Ada Anzarda Oktiza yang dibawa ke Bandara Husein Bandung.
Dua orang lainnya Serda Ando Dandi dan Ratu Ardianto dipulangkan ke Cilacap. Serta dua orang, Kopda Dani dan Serda Samsir ke Madiun Jawa Timur.
Adapula yang diterbangkan ke Yogyakarta, Kopda Mujiman, Pratu Warsianto, Pratu Alvian, Kopda Surianto, Lettu Penerbangan Pandu dan Serda Agung. Menurut Dodo, korban Serka Sutrisna dipulangkan ke Solo Jawa Tengah.
Ada juga Sertu Prianto yang dibawa ke Biak, Papua. Tambahan, ia mengatakan ada 4 korban dari keluarga Pelda Arie Budi Wibowo. Ada tiga Pelda Arie, yaitu Gavin M, Revaldo, Leonardo serta istrinya, Armiyando.
Baca juga:
Para prajurit TNI ini seolah sudah punya firasat dijemput maut
Firasat sahabat Sertu Aang Subarya sebelum tragedi Hercules jatuh
Kenangan warga saat Sertu Aang jadi imam tarawih dan aktif di masjid
Dari 17 Mahasiswa korban Hercules baru 11 yang terindentifikasi
-
Bagaimana para korban Tragedi Trisakti meninggal? Mereka terbunuh oleh tembakan aparat polisi yang berjaga.
-
Di mana tragedi ini terjadi? Hari ini, 13 November pada tahun 1998 silam, terjadi demonstrasi besar-besaran di kawasan Semanggi, Jakarta.
-
Kapan tragedi ini terjadi? Tragedi Semanggi I terjadi pada 11-13 November 1998. Kejadian ini menyebabkan tewasnya 17 warga sipil.
-
Apa yang terjadi pada pesawat yang diterbangkan oleh Narine Melkumjan? Saat dia mulai bermanuver memiringkan pesawat, tiba-tiba kanopi yang menjaganya dari embusan angin yang kencang terbuka dan pecah. Dia kemudian membagikan video yang merekam detik-detik menegangkan itu di akun X @NarineMelkumjan miliknya.
-
Kapan penumpang pesawat Batik Air rute Makassar ke Jakarta mengalami kegelapan dan AC mati? Penumpang Ngamuk Dilansir dari video yang diunggah di akun Facebook Bantampoe, salah seorang penumpang mengaku jika kejadian tersebut terjadi usai pesawat mendarat di Bandara Soekarno Hatta.
-
Apa yang terjadi pada penerbangan Batik Air rute Makassar ke Jakarta yang membuat penumpang panik? Dalam video tersebut terlihat pesawat dalam kondisi gelap dan disebutkan sistem air conditioner (AC) juga mati.