22 Tahanan Polda Metro nyoblos di Komplek Menteri Widya Chandra
22 Tahanan Polda Metro nyoblos di Komplek Menteri Widya Chandra. Saat pencoblosan sebanyak 12 petugas kepolisian, dua anggota Propam, dua anggota Sabhara, serta beberapa KPPS dan panitia TPS lainnya mengamankan proses pemilihan.
Sebanyak 68 penghuni rumah tahanan (Rutan) Polda Metro Jaya masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT). Namun, hanya 22 tahanan yang menggunakan hak suaranya di Pilgub DKI Jakarta.
Direktur Tahanan dan Barang Bukti Polda Metro Jaya AKBP Barnabas mengungkapkan ada beberapa tahanan yang status tahanannya sudah pindah ke kejaksaan.
"Ada 22 orang dari 36 tahanan yang menggunakan hak suaranya," ujar Barnabas di Jakarta, Rabu (15/2).
Barnabas menambahkan 22 tahanan tersebut menggunakan hak suaranya di TPS 01 Widya Chandra, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
"Kotak suara langsung dibawa ke TPS Widya Chandra untuk dilakukan penghitungan," tutur Barnabas.
Saat pencoblosan sebanyak 12 petugas kepolisian, dua anggota Propam, dua anggota Sabhara, serta beberapa KPPS dan panitia TPS lainnya mengamankan proses pemilihan. Barnabas menyatakan lokasi pencoblosan dilakukan di Rutan Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya.