56 Warga di Malang Terular Covid-19 Gara-Gara Hajatan
Usai adanya hajatan di Dusun Rowotrate tersebut, dilaporkan ada beberapa orang warga yang mengalami gejala batuk, pilek, serta sesak napas, dan berobat ke Puskesmas Sitiarjo, Kabupaten Malang.
Sebanyak 56 orang dilaporkan tertular virus corona di Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, yang bermula dari adanya hajatan yang diadakan warga setempat. Bupati Malang M Sanusi mengatakan bahwa pada mulanya, ada seorang warga yang menggelar hajatan pada pertengahan Juni 2021, yang dihadiri oleh warga setempat.
"Awalnya ada hajatan yang mengundang tamu cukup banyak, dan di situ ada yang tertular termasuk para tamu," kata Sanusi, di Desa Kanigoro, Kabupaten Malang, Jawa Timur, dilansir Antara, Selasa (29/6).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
Usai adanya hajatan di Dusun Rowotrate tersebut, dilaporkan ada beberapa orang warga yang mengalami gejala batuk, pilek, serta sesak napas, dan berobat ke Puskesmas Sitiarjo, Kabupaten Malang. Sanusi menjelaskan Dinas Kesehatan Kabupaten Malang telah melakukan tracing atau pelacakan penyebaran Covid-19 di dusun tersebut. Tercatat, ada sebanyak 95 orang warga Dusun Rowotrate yang telah menjalani tes swab berbasis polymerase chain reaction (PCR).
Dari total sebanyak 95 orang yang menjalani tes swab PCR tersebut, lanjut Sanusi, sebanyak 56 orang dilaporkan terkonfirmasi positif terjangkit virus yang pertama kali merebak di Wuhan, China itu.
"Kemarin 95 orang yang PCR, termasuk yang 56 orang itu. Mereka (56 orang itu) melakukan isolasi mandiri sampai dinyatakan negatif," ujar Sanusi.
Dalam upaya untuk meredam penyebaran Covid-19 di dusun tersebut, Pemerintah Kabupaten Malang bersama seluruh pemangku kepentingan terkait termasuk TNI/Polri memberlakukan lockdown atau karantina wilayah selama 14 hari.
Pemerintah Kabupaten Malang akan memenuhi segala kebutuhan logistik masyarakat Dusun Rowotrate selama karantina wilayah tersebut atau hingga seluruh warga dinyatakan negatif Covid-19.
"Sekarang di sana, oleh Kapolres dan Dandim sudah di-'lockdown'. Kita tracing 14 hari masa inkubasi supaya tidak ada interaksi untuk keluar. Jadi sudah diisolasi," ujar Sanusi.
Hingga saat ini, di wilayah Kabupaten Malang ada sebanyak 3.722 kasus konfirmasi positif Covid-19. Dari total tersebut, sebanyak 3.411 orang dilaporkan telah sembuh, 253 orang dinyatakan meninggal dunia, dan sisanya berada dalam perawatan.
Baca juga:
Jabar Sumbang Kematian Covid-19 Harian Tertinggi, Capai 112 Kasus
Dinkes Jateng Sebut Ivermectin Sudah Diberikan ke Pasien Covid di Kudus dan Semarang
PAN Soal Perusahaan AS Rayu RI Pakai Ivermectin: Kalau Ampuh, Tidak Masalah
Seorang Anggota DPRD Garut Meninggal Dunia karena Covid-19
Pemkot Depok Larangan Restoran Hingga Kafe Layani Makan di Tempat
Kasus Covid-19 Naik, Pemerintah Prioritaskan Alokasi Oksigen untuk Kebutuhan Medis