8 Orang ngaku santri demo di kantor MUI minta Maruf tak berpolitik praktis
8 Orang ngaku santri demo di kantor MUI minta Maruf tak berpolitik praktis. Ananda menilai MUI adalah lembaga yang semestinya bertugas mengayomi dan membina umat muslim Indonesia. Keberadaannya harus netral dan tidak memihak pada kelompok tertentu.
Delapan orang mengaku dari Koalisi Santri Pemuda Indonesia (KSPI) menggeruduk Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI). Mereka meminta KH Ma'ruf Amin untuk mundur dari kursi ketua MUI.
"Kami meminta KH Ma'ruf Amin mundur sebagai ketua MUI, MUI harus netral tidak boleh berpolitik praktis," kata Ketua KSPI Ananda Imam saat berorasi di Kantor MUI, Proklamasi, Jakarta Pusat, Senin (13/8).
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
-
Apa saja yang dipilih dalam Pemilu 2019? Pada tanggal 17 April 2019, Indonesia menyelenggarakan Pemilu Serentak yang merupakan pemilihan presiden, wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD secara bersamaan.
-
Apa yang menjadi fokus utama Pemilu 2019? Pemilu 2019 ini menjadi salah satu pemilu tersukses dalam sejarah Indonesia.Pemilu ini memiliki tingkat partisipasi pemilih yang sangat tinggi. Joko Widodo dan Ma'ruf Amin berhasil memenangkan pemilu.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
Dia mengkritik, langkah Ma'ruf Amin yang maju sebahai calon wakil presiden mencerminkan lembaga dakwah tersebut sebagai pihak yang bermain di pusaran politik praktis.
"MUI ini jangan dijadikan kendaraan politik. Jangan kotori MUI dengan politik," tegas dia.
Ananda menilai MUI adalah lembaga yang semestinya bertugas mengayomi dan membina umat muslim Indonesia. Keberadaannya harus netral dan tidak memihak pada kelompok tertentu.
"MUI menjadi panutan umat muslim di Indonesia dalam menjalankan aktivitas (keagamaan). Maka harapan umat harus diperhatikan betul oleh MUI, tentu sangat tidak etis kalau MUI memilih jalur politik praktis demi tujuan tertentu," Ananda memungkasi.
Pantauan di lokasi, massa tiba pukul 13.30 WIB. Beranggotakan delapan orang, barisan mengaku santri ini langsung membentangkan spanduk, bendera merah-putih, dan teriakan orasi.
Reporter: Muhammad Radityo
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Didesak mundur dari MUI, Ma'ruf Amin serahkan dalam mekanisme internal
JK ditunjuk jadi ketua tim dewan penasihat pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin
Ma'ruf Amin mengaku lebih melelahkan tawaf daripada tes kesehatan
'Gaya Jokowi akan menjawab konsen dari adik-adik bahwa presidennya millenial juga'
Sekjen partai pendukung dampingi Jokowi-Maruf Amin tes kesehatan