Airlangga Hartarto Optimistis Golkar Masih Pemenang di Sulsel
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Airlangga Hartarto memimpin Konsolidasi Pemenangan Partai Golkar di Sekretariat DPD Partai Golkar Sulsel, Jalan Boto Lempangan, Makassar, Sulsel, Rabu (16/1). Dia optimistis suara Golkar bisa melambung.
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Airlangga Hartarto memimpin Konsolidasi Pemenangan Partai Golkar di Sekretariat DPD Partai Golkar Sulsel, Jalan Boto Lempangan, Makassar, Sulsel, Rabu (16/1). Dia optimistis suara Golkar bisa melambung.
"Jadi kita semua sudah solid untuk memenangkan Golkar di Sulsel, Tahun ini, kami yakin suaranya bisa rebound (melambung)," katanya.
-
Apa julukan Airlangga dan apa artinya? Nama Airlangga memiliki arti "air yang melompat." Julukan ini merujuk pada kisah Airlangga yang berhasil lolos dari bencana Mahapralaya, yang dianggap bencana besar seperti air bah, seperti dikutip dari laman s3ilmusosial.fisip.unair.ac.id.
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan Airlangga Hartarto dengan Ormas Hasta Karya? Ketum MKGR menambahkan, dalam pertemuan dengan Airlangga, banyak arahan dan strategi yang dibagikan Ketum Golkar itu kepada seluruh pimpinan ormas yang dimiliki partai bernomor urut 4 di Pemilu 2024 ini.
-
Siapa yang bertemu dengan Airlangga Hartarto saat membahas investasi di Indonesia? Delegasi kongres Amerika Serikat yang terdiri Jonathan Jackson, Young Kim, Andy Barr, dan Jasmine Crockett, bertemu dengan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto di Jakarta di Jakarta, Senin (28/8).
-
Kenapa Ormas Hasta Karya mendukung kepemimpinan Airlangga Hartarto? Ormas Hasta Karya siap mengawal seluruh keputusan yang nantinya akan diambil Airlangga terkait Pemilu 2024
-
Bagaimana Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Golkar? Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Partai Golkar ke-11 sejak pertama kali dipimpin Djuhartono tahun 1964.
-
Bagaimana Airlangga Hartarto meyakinkan para pengusaha AS tentang iklim investasi di Indonesia? Selama ini Pemerintah Indonesia telah mendorong reformasi struktural melalui UU Cipta Kerja, yang telah menciptakan iklim investasi yang kondusif sekaligus mendorong pemerataan pembangunan," tanggap Menko Airlangga.
Terkait survei Golkar, Airlangga menganggap saat ini yakin memenangkan Pemilu. "Survei itu kan suara partai, caleg kami masih bergerak di bawah," lanjutnya.
Dalam rapat yang membahas tentang pemenangan partai Golkar di Sulsel, Airlangga menaruh harapan besar kepada pengurus partai untuk maksimal di Pemilu 2019.
Golkar lanjutnya telah mempersiapkan strategi khusus untuk Pemilu 2019. Menurutnya, capaian sampai saat ini terus dalam tren elektabilitas positif.
"Kita mengharapkan Sulsel bisa maksimal. Ini kesempatan. Dan sudah disampaikan oleh bapak Nurdin Halid, target 7 kursi untuk DPR RI ini kelihatan," tandasnya.
Di tempat yang sama, Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel Nurdin Halid mengakui hal itu. Menurutnya, lima kursi saat ini menjadi tolok ukur. Target tujuh kursi diyakini bisa terpenuhi.
(mdk/cob)