Almarhum Doni Munardo akan Disemayamkan di Mako Kopassus
Jenazah akan disemayamkan di Mako Kopassus kemudian dimakamkan di TMP Kalibata.
Almarhum Doni Munardo akan Disemayamkan di Mako Kopassus
Keluarga almarhum Letjen Purn Doni Munardo, Ogi Ruliano, menuturkan prosesi pemakaman Doni akan dilakukan secara militer. Jenazah akan disemayamkan di Mako Kopassus kemudian dimakamkan di Tempat Makam Pahlawan (TMP) Kalibata.
- Kiprah Wadanjen Kopassus Brigjen Yudha Pernah Kibarkan Merah Putih Terbesar di Udara
- Dua Jenderal TNI Darah Kopassus Lulusan Terbaik Sama-sama Sabuk Hitam, Satu Petinggi di BIN
- Tiba-tiba Panglima Perang Suku Dani Moro Kogoya Sambangi Markas Kopassus, Saat di Pos jaga Langsung Disetop TNI Berbaret Merah
- Dijuluki Bapak Matahari Kopassus, Begini Momen Letkol Wahyo Yuniartoto Bakar Semangat Prajurit
Ogi menyampaikan, rencananya almarhum akan diberangkatkan dari rumah duka di Bukit Golf, BSD pada pukul 08.00 WIB.
"Jadi jam delapan kurang lebih Pak Doni akan dilepas secara militer dipimpin oleh Inspektur Upacara dan diberangkat ke Mako Kopassus, dan nanti di sana akan disemayamkan mungkin sekitar 1,5 jam. Sekitar jam 10 akan diberangkan ke Taman Makam Pahlawan Kalibata. Insya Allah akan dimakamkan di sana. Jadi tempat peristirahatkan Pak Doni yang terakhir," kata Ogi yang merupakan adik kandung almarhum, Minggu (3/12).
Ogi menyampaikan rasa terima kasih terhadap semua pihak yang telah mendoakan atas kepulangan almarhum.
"Pak Doni pada hari ini berpulang ke Ramahtullah pada jam 17.35 WIB di Rumah Sakit. Kami berterima kasih atas segala doa ucapan yang tulus, sedikit banyak doa-doa yang diberikan kepada Pak Doni sehingga memberikan kekuatan kepada kami keluarga, dan Insya Allah mudah-mudahan Pak Doni diterima amal ibadahnya, diampuni segala dosanya," ungkapnya.