Amankan Reuni 212 & Aksi Tandingan di Monas, Polri Terapkan Strategi Khusus
Polri menyiapkan strategi khusus dalam mengamankan dua kegiatan massa yakni Reuni 212 dan aksi tandingannya Kontemplasi 212. Dua kegiatan tersebut sama-sama digelar di Monas, Jakarta Pusat, dan sekitarnya pada Minggu 2 Desember 2018 mendatang.
Polri menyiapkan strategi khusus dalam mengamankan dua kegiatan massa yakni Reuni 212 dan aksi tandingannya Kontemplasi 212. Dua kegiatan tersebut sama-sama digelar di Monas, Jakarta Pusat, dan sekitarnya pada Minggu 2 Desember 2018 mendatang.
"Polda Metro sudah menyiapkan rencana pengamanan. Ada strategi khusus agar tidak tercampur massa di sana," ujar Kepala Divisi Humas Polri Brigjen Mohammad Iqbal usai apel di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (30/11).
-
Siapa saja yang hadir di acara MA Goes To Campus di UIN Jakarta? MA Goes To Campus yang hadir di UIN Jakarta tersebut dihadiri sederet tokoh penting. Mulai dari Rektor UIN Prof. Asep Saepudin Jahar, MA., Ph.D., Kepala Biro Hukum dan Humas MA Dr. H. Sobandi, S.H., M.H, Wakil Dekan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Jakarta Prof. Dr. Kamarusdiana, M.H., Hakim Yustisial Kepaniteraan MA RI Dr. Abdurrahman Rahim, SH., MH, Hakim Yustisial Biro Hukum dan Humas MA Dr. Riki Perdana Raya Waruwu, S.H., M.H., serta Pimpinan Redaksi Liputan6 Irna Gustiawati.
-
Apa yang dibahas dalam acara MA Goes To Campus di UIN Jakarta? Mengusung tema 'Hukum, Profesi Jurnalistik & Etika Sosial Media', MA Goes To Campus hadir dengan tujuan untuk mengedukasi para mahasiswa baru agar lebih tertarik dalam berkarier di bidang hukum. Khususnya menjadi hakim di Mahkamah Agung.
-
Kenapa alumni SMKN Jateng memberikan oleh-oleh kepada Ganjar Pranowo? "Ini sedikit oleh-oleh dan kenang-kenangan tanda terima kasih dari kami alumni SMKN Jateng Pak," kata mereka kompak.
-
Kapan ide pembentukan Ikatan Alumni ATVI (IKAVI) muncul? Dosen dan Kaprodi Produksi Media ATVI, Teguh Setiawan mengatakan, ide pembentukan Ikatan Alumni ini memang sudah lama dan baru terwujud saat ini. "Semoga dengan adanya Ikatan alumni ini akan semakin memperkuat komunikasi kampus dengan alumninya, dan dapat membangun kesan positif untuk ATVI ke depan," katanya.
-
Mengapa Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian, Kerjasama dan Alumni Fakultas Filsafat UGM memanggil mahasiswa tersebut? Pemanggilan ini disebut Iva untuk melakukan konfirmasi dan meminta keterangan. "Kami tahu dari media sosial. Ini kita menemui yang bersangkutan. Kita ajak bicara, kita ajak diskusi untuk menggali seperti apa yang sebenarnya terjadi," kata Iva saat dihubungi wartawan, Senin (18/3).
-
Siapa yang terlibat dalam demo tersebut? Sejumlah kepala desa yang tergabung dalam Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) berunjuk rasa di depan Gedung DPR, Jakarta, Kamis (23/7/2023). Rencananya, akan ada ribuan massa aksi yang ikut serta dalam demo tersebut.
Secara umum, kata Iqbal, mekanisme pengamanan massa yang dilakukan kepolisian sama seperti biasanya. Hanya saja, strategi khusus perlu dilakukan untuk menghindari gesekan antara dua kelompok yang sama-sama menggelar kegiatan.
Kepolisian juga telah melakukan penyekatan lokasi kegiatan agar massa yang berbeda kegiatan tersebut tidak tercampur. Mantan Wakapolda Jawa Timur itu yakin kegiatan pada Minggu nanti berjalan dengan aman dan lancar.
"Polda Metro sudah ada strategi khusus, sudah melakukan pendekatan, komunikasi dengan panitia agar tidak ada bentrok. Yang jelas kita yakin bahwa hari Minggu itu Insya Allah damai," tutur Iqbal.
Reuni 212 bakal dihadiri sejumlah pihak. Gubernur DKI Anies Baswedan, Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah dan Fadli Zon sudah memastikan diri akan hadir.
Reporter: Nafiysul Qodar
Sumber: Liputan6.com