Amir sebut dua pria di Sarinah 99% mirip Rangga, Arief 80%
Amir sebut dua pria di Sarinah Rangga 99% mirip, Arief 80%. Amir Papalia mengaku yakin melihat pertemuan antara pria yang mirip dengan suami Wayan Mirna Salihin, Arief Soemarko, dengan seorang pegawai Barista Kafe Olivier, Rangga Dwi Saputra. Pertemuan antara keduanya diakui terjadi pada 5 Januari 2016 lalu.
Amir Papalia mengaku yakin melihat pertemuan antara pria yang mirip dengan suami Wayan Mirna Salihin, Arief Soemarko, dengan seorang pegawai Barista Kafe Olivier, Rangga Dwi Saputra. Pertemuan antara keduanya diakui terjadi pada 5 Januari 2016 lalu.
"Keduanya sangat mirip. Kalau Rangga 99 persen, Arief 80 persen mirip," kata Amir saat konferensi pers di Hotel Santika, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (22/10).
Saat itu, Amir berpapasan dengan Rangga di Sarinah, Jakarta Pusat. Atas alasan itu, dia yakin kedua pria tersebut adalah Arief dan Rangga.
"Saya baru menyadari orang itu mirip dengan dua pria yang saya lihat di pinggir Jalan Sarinah, Thamrin. Saya yakin itu mereka setelah dua atau tiga hari setelah pemberitaan kematian Mirna di Cafe Olivier. Gaya rambut dan perawakannya juga sama dengan Arief yang sekarang sudah tayang di televisi. Jadi saya lihat langsung si Rangga, kalau si Arief saya hanya lihat sampingnya," bebernya.
Waktu pertemuan itu, lanjutnya, dirinya melihat salah satu pria mirip dengan Rangga memegang sekantung plastik kresek hitam.
"Di situlah memang ada saya lihat, bungkusan plastik kecil. Cuma satu. Hanya saja, saya saat itu tidak melihat apakah plastik itu dari tangan orang mirip Arif, lalu memberikan plastik itu ke orang mirip Rangga, ya saya enggak tahu," ujarnya.
Lebih lanjut dirinya mengharapkan kalau hal ini harus diproses hukum. Sehingga bisa menunjukkan kebenaran dalam kematian Mirna, usai minum kopi Vietnam, di Grand Indonesia, Jakarta Pusat.
"Keduanya harus diperiksa juga. Tanya, mereka saat itu sedang berbuat apa. Saya enggak berpihak ke siapa-siapa, tapi memberikan keterangan yang sebenar-benarnya," pungkasnya.