Atlet Taekwondo Sumbar Sumbang Medali Emas Kedua di PON Papua
Digelar di GOR Poltekbang Jayapura, Senin (4/10) atlet Taekwondo andalan Sumbar Delva Riski yang bermain kelas 0-73 kilogram tampil menjanjikan pada dua pertandingan awal dengan mendapatkan kemenangan atas Sulawesi Tengah dan Papua.
Cabang Olahraga (Cabor) Taekwondo berhasil menyumbangkan emas kedua bagi kontingen Sumatera Barat (Sumbar) dalam ajang PON XX 2021 Papua, hari ini, Senin (4/10).
Digelar di GOR Poltekbang Jayapura, Senin (4/10) atlet Taekwondo andalan Sumbar Delva Riski yang bermain kelas 0-73 kilogram tampil menjanjikan pada dua pertandingan awal dengan mendapatkan kemenangan atas Sulawesi Tengah dan Papua. Kemudian pada laga final, Delva tampil berhati-hati saat menghadapi kontingen Riau, Bella Oktafianti.
-
Kapan penutupan PON XXI Aceh-Sumut? Presiden Joko Widodo atau Jokowi tak menghadiri penutupan Pekan Olahraga Nasional XXI Aceh-Sumatera Utara di Stadion Utama Sumut, Sport Center, Deli Serdang, Jumat (20/9).
-
Kapan PON XXI Aceh-Sumut diresmikan? Presiden Joko Widodo turut membuka PON XXI Aceh-Sumut yang dipusatkan di Stadion Harapan Bangsa, Kota Banda Aceh. Dalam sambutannya, Jokowi berpesan agar seluruh atlet menunjung tinggi sportivitas.
-
Di mana PON XXI Aceh-Sumut akan diselenggarakan? Event olahraga multi-event yang berlangsung setiap empat tahun ini akan diadakan di Banda Aceh, Aceh, dan Medan, Sumatera Utara.
-
Di mana PON XXI diselenggarakan? Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara dijadwalkan pada 8 hingga 20 September 2024.
-
Apa yang terjadi di Kota Padang? Hujan deras melanda sebagian besar kawasan Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) sejak Kamis (13/7) malam hingga Jumat (14/7) dini hari.
-
Siapa yang menutup acara PON XXI Aceh-Sumut? Jokowi menyampaikan PON Aceh-Sumut akan ditutup oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy.
Sejak awal pertandingan, Delva tampil lebih unggul hingga berhasil mengamankan medali emas bagi Sumbar. Dia menang atas lawannya dengan skor akhir 23-13.
Kemenangan Delva tersebut, membuat perolehan medali emas kontingen Sumbar bertambah menjadi dua keping. Sebelumnya, Cabor Gantole berhasil membawa medali emas pertama bagi Sumbar di tanah Papua.
Selain Delva, Cabor Taekwondo Sumbar juga berhasil mengamankan medali perunggu berkat Densa Mata Astrit. Densa harus meraih perunggu setelah kalah pada kelas U-73 oleh M Rizaldi dari Jawa Barat dengan skor telat saat babak semifinal.
“Sejauh ini tim Taekwondo Sumbar telah mengoleksi satu medali emas dan dua keping medali perunggu,” kata Manager tim Taekwondo Sumbar Budi Ilyas di Jayapura, Papua, Senin (4/10).
Menurutnya torehan tersebut membuktikan bahwa anak asuhnya mampu merealisasikan target awal pada PON Papua, yaitu satu medali emas.
"Alhamdullilah, kita mampu meraih target satu emas. Capaian ini berkat dukungan masyarakat Sumbar serta Pemprov Sumbar. Jelang bertanding kita juga dapat motivasi dari tokoh Sumbar bagi Delva dan atlet lainnya," kata Budi.
Baca juga:
Jokowi Kembali Tiba di Jakarta Usai 4 Hari Kunjungan Kerja di Papua dan Papua Barat
Ressa Kania Dewi Raih Emas Usai Berenang 5.000 Meter di PON Papua
Diresmikan Jokowi, Intip Fasilitas RS Modular L.B Moerdani Digunakan untuk PON
Bagikan Masker, Satgas Covid-19 Ingatkan Warga Disiplin Prokes di Mimika Sport Centre
Sebut Perintah Gubernur, Ridwan Kamil Tantang Bima Arya & Hengky Kurniawan Makan Ulat
3 Potret Khofifah bersama Mama-mama Papua di Jayapura, Beli Noken dan Sarang Semut