Bandar Narkoba Jaringan Internasional Tewas Usai Tertabrak Truk
Pieter Kristiono, bandar narkoba jaringan internasional yang tertabrak truk karena melarikan diri akhirnya tewas di rumah sakit. Pria tersebut diketahui menyelundupkan sabu dengan dikemas ke dalam 10 galon cat.
Pieter Kristiono, bandar narkoba jaringan internasional yang tertabrak truk karena melarikan diri akhirnya tewas di rumah sakit. Pria tersebut diketahui menyelundupkan sabu dengan dikemas ke dalam 10 galon cat. Kapolda Jatim Irjen Luki Hermawan mengatakan, pelaku ditangkap di Perum Permata Taman Palem Blok A5/16, Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat.
Pieter tewas bukan karena ditembak polisi. Namun tertabrak truk saat melarikan diri di Tol Bekasi. "Saat ditangkap dan dibawa ke Mapolda Jatim di perjalanan saat mengisi BBM di SPBU Tambun Bekasi, Pieter izin ke kamar kecil. Meski diborgol dan dikawal petugas, ia mencoba kabur pada 3 Juli lalu," ujar Luki di Mapolda Jatim, Selasa (9/7).
-
Di mana penangkapan kelima tersangka kasus narkoba terjadi? Dia mengatakan rute patroli di Sunggal, yakni Jalan KM 19,5 Kampung Lalang , Jalan PDAM Tirtanadi, Jalan Sunggal dan Jalan Lembah Berkah, Lingkungan 11, Medan.
-
Apa yang terjadi jika seseorang kecanduan narkoba? Bukan hanya itu, narkoba bisa menimbulkan ketergantungan atau adiksi alias kecanduan yang berujung mengancam nyawa penggunanya.
-
Bagaimana cara agar seseorang terbebas dari kecanduan narkoba? Mari kita bantu orang sekitar agar berjuang melawan kecanduan melalui kata-kata poster tentang narkoba.
-
Kapan seseorang bisa terbebas dari kecanduan narkoba? Jika kamu belum terbebas dari narkoba, kamu tidak bisa berteman denganku.
-
Apa alasan Ello mengonsumsi narkoba? Dalam podcast YouTube Daniel Mananta, Marcello Tahitoe bercerita tentang pengalamannya bersentuhan dengan narkoba.“Waktu itu gue masih muda banget dan orang tua gue itu benar-benar hands on ke karir gue. Jadi gue ngerasa kayak butuh ruang, tapi nggak bisa,” kata Ello, dikutip dari YouTube Daniel Mananta Network pada 15 November 2022.
-
Mengapa penggunaan narkoba bisa memengaruhi perilaku seseorang? Penggunaan narkoba cenderung akan mengubah perilaku dan kebiasaan seseorang secara signifikan. Beberapa jenis narkoba bahkan dapat merusak kemampuan otak untuk fokus dan berpikir jernih.
Ia menambahkan, saat berupaya kabur itu, Pieter sempat memukul dan mendorong petugas hingga jatuh. Ia lantas berlari dan melompati pembatas jalan tol. Saat petugas bersiap menembak, rupanya takdir berkata lain.
Sebuah truk bermuatan daging yang melaju di jalan tol, menabrak Pieter. Alhasil, ia pun mengalami luka-luka. Pada saat itu, ia dilarikan ke rumah sakit. Namun sayang, nyawa Pieter tak tertolong pada keesokan harinya.
"Tanggal 4 Juli, yang bersangkutan meninggal dunia. Jenazah langsung dibawa oleh keluarganya," tambahnya.
Sementara itu, terkait dengan pengungkapan kasus ini, polisi berhasil menyita 11,5 kg sabu. Jumlah ini bertambah dari awalnya yang diperkirakan 10 kg. Sabu tersebut dibagi ke dalam 10 galon cat.
"Total sabunya 11,5 kilogram dibagi jadi 10 kaleng cat. Pengungkapan kasus ini merupakan hasil pengembangan tangkapan tersangka narkoba lainnya," ungkapnya.
Saat ini, ia mengaku petugas terus mengembangkan kasus tersebut. Sebab barang haram berkualitas KW 1 dan bernilai miliaran rupiah ini rencananya akan dikirim ke Madura.
"Ini ada lagi pengembangan, nanti akan kami sampaikan. Tim masih bergerak di salah satu tempat yang kami jadikan target," tandasnya.
Sebelumnya, pengungkapan kasus Pieter ini berawal dari penangkapan seorang tersangka bernama Yoyok Priyanto di Jalan Raya Bunder, Gresik pada 10 Maret lalu.
Dari tangan tersangka ini, petugas menyita sabu 5 kg. Tersangka Yoyok, diketahui merupakan bagian dari bandar narkotika jaringan internasional. Sabu yang dimiliki Yoyok, diketahui berasal dari Myanmar yang dibawa melalui Malaysia, kemudian ke Jakarta, hingga akhirnya sampai ke Surabaya.
Petugas kembali mendapati informasi jika sabu yang diselundupkan tersangka lain dikirim melalui jasa pengiriman atau kargo.
Petugas mendapati info jika sabu sudah tiba di Pontianak dan dikirim lagi ke Jakarta, melalui jasa pengiriman.
Pada Rabu (3/7) dini hari, sabu yang diselundupkan ke dalam galon cat tersebut ternyata diambil seseorang dengan menggunakan jasa pengiriman online. Petugas lalu membuntuti pengambil paket sabu tersebut.
Hingga pada akhirnya, paket tiba di tempat yang dituju. Paket sabu yang dikemas di dalam galon cat itu, ternyata diterima Pieter Kristiono. Tak ingin kehilangan buruan, petugas menangkap Pieter.
Baca juga:
Drama Pelarian Bandar Sabu Jaringan Internasional, Pukul Polisi hingga Tertabrak Truk
Ratusan Ribu Ekstasi dan Puluhan Bungkus Sabu Dimasukkan ke Ban Dalam Mobil
Tergiur Upah Rp10 Juta, Kurir 39 Kg Ganja Menangis Setelah Tertangkap
Telan Sabu 500 Gram, WN Nepal Diringkus Petugas di Bandara Ngurah Rai
Gagalnya Penyelundupan Sabu Karena Delapan Kurir Gunakan Sepatu Sama Persis
Pasutri Coba Selundupkan 4.874 Ekstasi dari Timor Leste