Baut pengait lepas, penyebab Bus Transjakarta gandeng terbelah
Sebelum beroperasi tadi pagi, bus sudah diperiksa oleh bagian mekanik kendaraan di pool.
Bus gandeng Transjakarta mengalami kerusakan saat mengangkut puluhan penumpang di Jl Raya Bekasi Timur, Jatinegara, Jakarta Timur. Bus dengan nomor polisi B 7308 IV ini terbelah dua lantaran baut penyambung patah, sehingga membuat panik para penumpang yang ada di dalam bus.
Pramudi bus bernama Himawan (39) menuturkan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.15 WIB saat bus tengah melaju dari arah Stasiun Jatinegara menuju Cipinang. Tiba-tiba, saat melaju mendekati lampu merah di pertigaan Kejaksaan Negeri Jakarta Timur, Himawan mendengar bunyi gemeretak dari bagian tengah bus.
"Waktu lagi jalan di dekat lampu merah ada gajlukan saya berasa seperti ada yang aneh. Setelah lampu merah jalan pelan-pelan dan di tengah lampu merah mesin saya matikan karena khawatir," katanya saat ditemui di lokasi kejadian, Kamis (7/8).
Himawan mengatakan, sebelum terbelah menjadi dua baut dengan panjang masing-masing 15 sentimeter itu terlepas satu per satu. Dia menambahkan, saat itu pun ia mencoba memundurkan busway yang dikendarainya agar tidak menutup jalan bagi para pengendara yang ingin berbelok menuju jalan DI Panjaitan.
"Namun saat saya mundurkan itu malah baut yang lepas nambah banyak. Sampai akhirnya bus ini terbelah dua pada bagian sambungannya. Risikonya tadi kalau tidak saya mundurkan ya lalu lintas bisa macet karena kendaraan lain tak bisa melintas. Karena posisinya kan di tengah jalan, sudah melewati sedikit trafic light," ujar Himawan.
Himawan menambahkan, bus yang dikemudikannya itu sebenarnya rutin dilakukan perawatan di poolnya. Bahkan sebelum beroperasi tadi pagi sudah diperiksa oleh bagian mekanik kendaraan di pool.
"Mungkin angin remnya telah habis dan letak mesin kendaraan ada di bagian belakang. Sehingga otomatis bus agak berat ke belakang yang membuat bus terangkat dan bagian penutup sambungan pun terbuka hingga akhirnya terbelah dua," jelasnya.
Tidak lama setelah kejadian tersebut, Petugas teknisi dari operator bus tersebut langsung tiba di lokasi dan memperbaiki kerusakannya. Hingga pukul 16.00 petugas teknisi maish sibuk memperbaiki bus tersebut untuk memasang kembali baut pengait yang telah lepas itu.