Berkurang 129, Pasien Covid-19 Dirawat di RSD Wisma Atlet Tinggal 1.921 Orang
Untuk pasien rawat inap itu terdiri dari 920 pria dan 1.001 wanita. Untuk pasien yang dinyatakan positif sebanyak 1.921 orang dan pasien Suspek nihil.
Pasien rawat inap di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, mengalami pengurangan. Pasien rawat inap di tower 4, 5, 6 dan 7 ini diketahui berkurang 129 orang, dari semula 2.050 orang menjadi 1.921 pasien.
"Perkembangan jumlah pasien rawat inap di RSD Wisma Atlet pada 3 April 2021 hingga pukul 08.00 WIB, rawat inap berkurang 129 orang semula 2.050 orang menjadi 1.921 orang," kata Perwira penerangan Kogabwilhan-I Kolonel Marinir Aris Mudian, dalam keterangannya, Sabtu (3/4).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Apa yang membuat kelelawar rentan terhadap penyebaran virus? Salah satu faktor utama yang membuat kelelawar menjadi vektor utama penyakit adalah keanekaragaman spesiesnya. Saat ini, diperkirakan ada sekitar 1.000 spesies kelelawar yang tersebar di seluruh dunia, menjadikannya salah satu ordo mamalia yang paling beragam. Keanekaragaman ini menciptakan peluang yang lebih besar bagi virus untuk bermutasi dan menginfeksi berbagai spesies kelelawar, sehingga meningkatkan kemungkinan penyebaran ke manusia.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Kenapa Situ Cipanten viral di media sosial? Tak ayal, lokasi wisata ini sempat viral di media sosial karena keindahannya, dan didatangi pengunjung dari berbagai daerah.
Ia menjelaskan, untuk pasien rawat inap itu terdiri dari 920 pria dan 1.001 wanita. Untuk pasien yang dinyatakan positif sebanyak 1.921 orang dan pasien Suspek nihil.
"Pasien terkonfirmasi positif berkurang 129 orang, semula 2.050 orang menjadi 1.921 orang. Lalu, pasien Suspek nihil," jelasnya.
"Rekapitulasi pasien Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 23 Maret sampai dengan 3 April 2021, pasien terdaftar 77.819 orang. Pasien keluar 75.898 orang, dengan rincian pasien rujuk ke RS lain 763 orang, pasien pulang atau sembuh 75.048 orang, meninggal 87 orang," sambungnya.
RSD Pulau Galang
Selain itu, untuk jumlah pasien yang berada di RSD Pulau Galang sebanyak 172 orang. Jumlah tersebut terdiri dari 48 pria dan 124 wanita. Untuk pasien yang positif Covid-19 sebanyak 63 orang dan pasien Suspek 109 orang.
"Pasien rawat inap berkurang 128 orang, semula 300 orang menjadi 172 orang. Pasien Covid-19 berkurang 3 orang, semula 66 orang menjadi 63 orang dan pasien Suspek berkurang 125 orang, semula 234 orang menjadi 109 orang," ujarnya.
"Rekapitulasi pasien TMT 12 April sampai dengan 3 April 2021 pukul 08.00 Wib, pasien terdaftar sebanyak 11.614 orang, pasien rujuk ke RS lain 42 orang, pasien pulang atau sembuh sebanyak 11.442 orang dan meninggal nihil," sambungnya.
RSD Wisma Atlet Pademangan dan Hotel di Jakarta
Untuk pasien yang dirawat di RSD Wisma Atlet Pademangan dan Hotel di wilayah Jakarta sebanyak 212.248 orang dan dikarantina sebanyak 9.986 orang.
"Pasien rawat inap Tower 8, 9 dan 10 berkurang 43 orang, semula 4.579 orang menjadi 4.536 Untuk pasien pria berjumlah 1.627 dan wanita sebanyak 2.909," ucapnya.
"Sedangkan, untuk pasien rawat inap yang berada di Hotel di wilayah Jakarta sejumlah 2.164," pungkasnya.
(mdk/gil)