Bertemu HIPMI, Jokowi Bicara Inovasi hingga Beli Produk Dalam Negeri
Jokowi juga meminta agar inovasi terus dilakukan, sehingga bisa membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat Indonesia. Bukan cuma itu, dia juga mendorong agar HIPMI mendukung pemerintah dalam membeli produk dalam negeri dan UMKM.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan Pimpinan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) se-Indonesia di Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (11/4). Dalam pertemuan itu, dia meminta agar HIPMI selalu beradaptasi dengan situasi yang tidak menentu saat ini.
"Program-program yang beliau laksanakan yang dulunya bisa terlaksana sesuai rencana, karena ada covid, itu juga menjadi kendala, dan setelah covid mau membaik, abis itu ada lagi perang Ukraina sehingga banyak tidak terduga, sehingga beliau menyarankan kepada pengusaha muda, Hipmi, untuk selalu beradaptasi dengan situasi yang tidak terduga," kata Ketua Umum BPP HIPMI, Mardani H.Maming usai bertemu Jokowi di Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (11/4).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
Jokowi juga meminta agar inovasi terus dilakukan, sehingga bisa membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat Indonesia. Bukan cuma itu, dia juga mendorong agar HIPMI mendukung pemerintah dalam membeli produk dalam negeri dan UMKM.
"Kebijakan beliau untuk membeli UMKM 40 persen yang dilaksanakan perintah beliau di Bali, kalau tidak salah dikeluarkan Kepresnya sama beliau, apalagi pengurus-pengurus HIPMI juga banyak UMKM-UMKMnya dengan kebijakan beliau membeli umkm indonesia 40 persen itu sangat membantu sekali, mudah-mudahan itu berjalan sesuai keinginan beliau," ungkapnya.
Lebih lanjut, Mardani pun mengakui pertemuan bersama Jokowi tidak membahas terkait harga bahan pokok yang naik. Tetapi menurut dia kenaikan itu tidak bisa dihindari oleh pemerintah karena situasi yang tidak menentu dan perang antara Rusia dan Ukraina.
"Kalau kita berbicara dari tahun ke tahun, memang kalau mau hari raya, pasti harga bahan sembako pasti naik apalagi bersamaan dengan perang Ukraina-Rusia, ini sesuatu yang beliau tidak bisa hindari. Memang semua kebijakan tidak mungkin membuat senang masyarakat, yg penting beliau betul-betul ingin mensejahterakan masyarakatnya," pungkasnya.
Baca juga:
Dukung Sikap Jokowi, PAN Minta Diskursus Penundaan Pemilu 2024 Dihentikan
VIDEO: Cak Nun Singgung Presiden Jokowi di Depan Puan Maharani
Ada Demo 11 April, Presiden Jokowi Tetap Ngantor Seperti Biasa di Jakarta
Jokowi Tiga Periode: Mungkin tapi Mustahil
Jokowi: Perayaan Nyepi Kesempatan Asah Jiwa Kemanusiaan dan Bangun Solidaritas
VIDEO: Adian Napitupulu Sebut 3 Menteri Suka Bicara Perpanjangan Masa Presiden