Bertemu Pemimpin Redaksi, Jokowi Cerita Menteri Sedang Fokus Kerja
Primus melanjutkan, dalam pertemuan itu Jokowi mengatakan Indonesia cukup baik menghadapi situasi krisis global. Jokowi juga menceritakan kunjungannya ke Ukraina dan Rusia.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu sejumlah pemimpin redaksi media massa nasional di Istana Negara, Jakarta, Rabu (13/7). Anggota Dewan Penasihat Forum Pemred, Primus Dorimulu membeberkan isi pertemuan itu.
"Yang paling penting disampaikan bagaimana Indonesia menghadapi krisis global. Presiden mengatakan menteri-menteri fokus kerja, karena situasi sedang susah," ungkap Primus di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (13/7).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi pada hari Jumat, 8 Desember? Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima surat kepercayaan dari 10 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) negara-negara sahabat.
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
Primus melanjutkan, dalam pertemuan itu Jokowi mengatakan Indonesia cukup baik menghadapi situasi krisis global. Jokowi juga menceritakan kunjungannya ke Ukraina dan Rusia.
"Indonesia dalam menghadapi ini lebih baik daripada rata-rata. Kunjungan ke rusia dan ukraina, permintaan presiden meminta kedua negara mencatat pengiriman pangan gandum," kata Pemred Beritasatu ini.
Primus menambahkan, bahwa Indonesia cukup beruntung karena pada kuartal I PDB RI bertumbuh 5,02 persen. Sedangkan kuartal II di atas 5 persen.
"Sementara inflasi kita tugas pemerintah kan harga komoditas, pangan cukup terkontrol, bahkan presiden mengatakan dengan pembangunan waduk-waduk sejak tahun pertama presiden memimpin republik ini kan waduk terus dibangun, tahun ini ada puluhan waduk, sampak 2024 ada di atas 100 waduk lagi," tuturnya.
Dia menyebut, bahwa Jokowi mengatakan pada saat ini subsidi BBM dijamin pemerintah hingga akhir tahun 2022 dengan anggaran di atas Rp500 Triliun dari APBN. Menurutnya, pemerintah sudah berkomitmen untuk subsidi.
"Bagaimana ke depan tahun 2023? Apakah subsidi akan dianggarkan atau tidak lihat nanti, tapi kalau harga komoditas dunia turun, harga minyak dunia turun, maka harga BBM akan turun juga kan. Kita harapkan ketegangan Rusia dan Ukraina mereda, akan sangat membantu ekonomi kita. Presiden yakin kita di atas rata-rata ya," pungkas Primus.
Baca juga:
VIDEO: Curhat Jokowi Harus Bayar Mahal Buat Dapat Izin Usaha saat Jadi Pengusaha
Jokowi Minta Pelaku UMKM Mulai Incar Pasar Ekspor
Jokowi Minta UMK Patenkan Merek Agar Tak Dicomot Negara Lain
Jokowi: Jangan Sampai Camilan Khas Daerah Indonesia Dicomot Negara Lain
Jokowi Ajak Pelaku UMKM Ajukan Pinjaman KUR: Mumpung Bunganya Masih 3 Persen
Jokowi: Pemerintah Kalau Tidak Urus UMKM, Keliru besar