Besok, Heru Budi Hartono dilantik jadi Kepala Setpres
Besok, Heru Budi Hartono dilantik jadi Kepala Setpres. Heru akan menggantikan Darmansjah Djumala yang ditunjuk Presiden sebagai Duta Besar Indonesia untuk Austria yang berkedudukan di Wina. Saat ini, posisi Kepala Sekretariat Kepresidenan dijabat oleh Pelaksana Tugas.
Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Heru Budi Hartono akan dilantik sebagai Kepala Sekretariat Kepresidenan, Kamis (20/7) besok. Heru akan dilantik oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno.
"Besok dilantik," kata Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (19/)7.
Nama Heru dipilih melalui Tim Penilai Akhir (TPA). Namun, Pratikno enggan menjelaskan secara rinci terkait terpilihnya Heru tersebut.
Heru akan menggantikan Darmansjah Djumala yang ditunjuk Presiden sebagai Duta Besar Indonesia untuk Austria yang berkedudukan di Wina. Saat ini, posisi Kepala Sekretariat Kepresidenan dijabat oleh Pelaksana Tugas.
Nama Heru pernah ramai diperbicangkan karena Basuki Tjahaja Purnama ingin meminangnya sebagai bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta lewat jalur independen. Namun, usai Basuki memutuskan maju melalui jalur partai politik, Heru batal dan Basuki berpasangan dengan Djarot Saiful Hidayat.
Baca juga:
Atraksi debus warnai demo revisi UU ANS di Istana Merdeka
Jokowi bahas politik & ekonomi dengan ulama Sulawesi di Istana
Istana: Jokowi tak bisa hentikan hak angket KPK
Peringatan Nuzulul Quran, Istana gelar lomba MTQ anak yatim piatu
Aksi warga Telukjambe kubur diri di depan Istana
Ratusan pengemudi ojek online geruduk Kemenhub dan Istana
Istana minta jangan ciptakan isu soal pro PKI hingga antek China
-
Kapan Istana Kepresidenan Yogyakarta resmi menjadi istana? Pada 6 Januari 1946, gedung itu resmi menjadi istana kepresidenan setelah Yogyakarta resmi menjadi ibu kota baru Republik Indonesia.
-
Apa kegunaan utama Istana Kepresidenan Yogyakarta saat ini? Istana itu hingga kini menjadi tempat menginap tamu-tamu besar yang berkunjung ke Yogyakarta
-
Kapan Paus Fransiskus menyampaikan pidato di Istana Negara Jakarta? Paus Fransiskus menyampaikan pidato sambutannya di Istana Negara Jakarta, Rabu (4/9/2024).
-
Kapan Farel Prayoga tampil di Istana Negara? Sejak tampil memukau di Upacara HUT-RI ke-77 di Istana Negara dengan lagu "Ojo Dibandingke" karya Abah Lala, namanya semakin dikenal luas.
-
Mengapa revitalisasi kelistrikan di Istana Kepresidenan Jakarta penting? Presiden mengucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu sekalian, Pratikno melanjutkan, upaya revitalisasi ini menjadi hal penting karena menyangkut reputasi Indonesia di mata Internasional. "Ini bukan masalah listrik saja, tapi banyak hal, termasuk reputasi Indonesia di dunia internasional.
-
Kapan Istana Kepresidenan Cipanas dibangun? Gedung ini diketahui sudah berusia 284 tahun dan dibangun pada tahun 1740.