Bina penjaja seks, Kemensos bangun panti khusus di Pasar Rebo
Khofifah menawarkan para penjaja seks kursus dan modal usaha, asal mau berhenti dari pekerjaannya.
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa langsung bereaksi setelah praktik prostitusi daring (online) terangkat ke permukaan, apalagi sampai melibatkan pesohor perempuan. Dia menjamin pemerintah bakal menerbitkan ada aturan lebih ketat terkait dengan pencegahan pornografi.
Khofifah berniat menggandeng Kementerian Agama, Kejaksaan, dan Kepolisian buat memerangi praktik pelacuran. Dia melanjutkan, Kemensos sebetulnya sudah membidik lokasi prostitusi terdapat di Indonesia. Dia mengatakan, dari 167 lokalisasi, ada 33 sudah ditutup tahun lalu.
"Pada saat ditutup, maka tugas Kemensos adalah menyiapkan jaminan hidup (jadup) mereka selama tiga bulan dengan biaya Rp 20 ribu. Selain itu, mereka mendapatkan transport ketika mereka pulang dan dana usaha ekonomi produktif dengan unit costnya Rp 3 juta per orang," kata Khofifah di Jakarta, Rabu (13/5).
Selain itu, Khofifah mengatakan Kemensos membangun tempat khusus bernama Panti Sosial Karya Wanita (PSKW) di Pasar Rebo, Jakarta Timur. Tempat itu bakal dipakai buat menampung para penjaja seks. Mereka boleh melakukan kegiatan seperti menjahit, salon, atau bikin usaha katering.
"Mereka juga boleh tinggal di sana, dapat jaminan per makanan, dan ketika pulang mereka berhak mendapat unit cost dana usaha ekonomi Rp 3 juta per orang," tutup Khofifah.