BMKG Pastikan Gelombang Pasang di Pantai Anyer Bukan Tsunami
Beredar kabar terjadi tsunami di kawasan Pantai Carita dan Anyer, Banten. Akibat kabar itu, warga di pesisir pantai panik keluar rumah dan berlarian bukit-bukit tinggi.
Beredar kabar terjadi tsunami di kawasan Pantai Carita dan Anyer, Banten. Akibat kabar itu, warga di pesisir pantai panik keluar rumah dan berlarian bukit-bukit tinggi.
Pantauan merdeka.com, warga di sekitar Pantai Carita dan Anyer berbondong-bondong menuju ke daerah yang lebih tinggi ke arah Kecamatan Mancak, Banten. Tak sedikit warga yang lari sambil membawa barang-barang dan kendaraan mereka.
-
Apa penyebab tsunami Storegga? Dipicu oleh tanah longsor besar di bawah air di lepas pantai Norwegia, peristiwa ini menyebabkan gelombang raksasa setinggi lebih dari 20 meter (65 kaki) menghantam Kepulauan Shetland, yang terletak di utara daratan Skotlandia.
-
Kapan tsunami Storegga terjadi? Tsunami kolosal yang melanda Eropa utara lebih dari 8.000 tahun yang lalu mungkin telah membinasakan penduduk Zaman Batu di Inggris utara.
-
Kapan Gunung Krakatau meletus dan menyebabkan tsunami dahsyat? Letusan dahsyat Gunung Krakatau terjadi pada 27 Agustus 1883.
-
Di mana tsunami Storegga terjadi? Tsunami kolosal yang melanda Eropa utara lebih dari 8.000 tahun yang lalu mungkin telah membinasakan penduduk Zaman Batu di Inggris utara.
-
Kapan tsunami terjadi? Tsunami merupakan gelombang air laut besar yang dipicu oleh pusaran air di bawah laut akibat pergeseran lempeng bumi, erupsi gunung berapi bawah laut, hingga jatuhnya meteor ke laut.
-
Kapan tsunami yang menewaskan pemilik tengkorak itu terjadi? Dalam sebuah makalah PLOS One yang diterbitkan pada 2017, tim internasional yang dipimpin ahli antropologi Mark Golitko dari University of Notre Dame di Indiana, Amerika Serikat, menyajikan bukti bahwa tengkorak tersebut, yang ditemukan di daerah pasang surut hutan bakau di luar kota Aitape, pernah menjadi korban tsunami dahsyat yang menghantam pesisir pantai sekitar 6.000 tahun yang lalu.
Wisatawan yang menginap di hotel sekitar pantai juga menyelamatkan diri usai mendapat kabar adanya tsunami.
Kepala Staf Geofisika Kelas I Tangerang Teguh Rahayu mengatakan isu tsunami di pesisir pantai Anyer, Pantai Carita hingga Ujung Kulon, Banten hoaks.
Berdasarkan pemantauan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), tidak ada tanda-tanda gempa dan tsunami. Pantai Carita, Anyer dan sekitarnya hanya dilanda gelombang pasang. Gelombang terjadi sekitar pukul 21.15 WIB.
"Menurut info terjadi hanya gelombang pasang yang terjadi di Anyer dan sekitarnya. Himbauan kami agar masyarakat tetap tenang dan waspada. Jangan terprovokasi dengan kabar-kabar yang tidak jelas," kata Teguh melalui siaran pers, Sabtu (22/12).
Dikonfirmasi terpisah, Petugas BPBD Kota Serang Ikpan menerangkan, gelombang pasang terjadi karena fenomena bulan purnama. Dia menyebut tsunami biasanya akan didahului oleh gempa. Sementara, tidak terjadi gempa di kawasan Pantai Anyer dan Carita.
"Gelombang pasang karena fenomena bulan purnama," ujarnya.
Ikpan menambahkan, gelombang pasang tidak sampai merusak hotel dan penginapan seperti yang viral di media sosial. Gelombang hanya menggenangi warung-warung pinggiran pantai.
"Rob cuma sampai ke warung-warung," ungkap Ikpan.
Baca juga:
Berburu Undur-undur Laut, Pelajar SMP di Kebumen Tewas Terseret Ombak
Dihantam ombak besar, 11 orang terjebak di pulau terpencil wilayah Papua Barat
BMKG minta warga sekitar perairan barat Lampung waspadai gelombang tinggi
Kisah Nurhusen tanam 5 ribu mangrove atasi abrasi
Waspada, gelombang tinggi terjadi di perairan Lampung capai 4 meter