Bulan Depan, Presiden Jokowi Bakal Resmikan Tol Palembang-Kayuagung
"Jika sudah memenuhi syarat artinya mendapat rekomendasi, akan segera diresmikan dan dioperasikan secara penuh," ungkap Yusar, Kamis (16/1).
Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan meresmikan tol Palembang-Kayuagung awal bulan depan. Saat ini masih menunggu rekomendasi uji layak operasi (ULO) dari fungsional tahun lalu.
Pemimpin Proyek Waskita Sriwijaya Tol Yusar mengungkapkan, ULO tersebut tengah diteliti Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) berdasarkan penggunaan tol secara fungsional akhir tahun lalu. BPJT mengecek secara menyeluruh, mulai dari kontruksi, rambu lalu lintas, jaringan, fasilitas operasional seperti mobil patroli, PJR, derek, towing, dan fasilitas lain.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
"Jika sudah memenuhi syarat artinya mendapat rekomendasi, akan segera diresmikan dan dioperasikan secara penuh," ungkap Yusar, Kamis (16/1).
Yusar menargetkan peresmian dilakukan langsung oleh Jokowi pada awal bulan depan. Pihaknya optimistis rekomendasi segera terbit bersamaan dengan penyelesaian pembangunan tol 33,5 kilometer yang telah mencapai 99 persen.
"Mudah-mudahan bapak presiden bisa hadir dan meresmikan langsung," ujarnya.
Setelah diresmikan, kata dia, pihaknya berencana memberikan layanan gratis bagi pengguna tol selama dua sampai enam pekan. Tol ini diproyeksikan mampu dilintasi ribuan kendaraan per hari.
"Pada fungsional Natal dan Tahun kemarin saja ada 15 ribu kendaraan melintas setiap hari, kami optimistis jadi pilihan masyarakat," pungkasnya.
Baca juga:
Menperin Agus Gumiwang: Pelarangan Truk Kelebihan Muatan Sulitkan Industri
Kementerian PUPR Beberkan Pentingnya Kesadaran Berkendara di Jalan Tol
5 Kerugian Akibat Terjangan Banjir awal 2020 di Jakarta dan Sekitarnya
Tarif Baru Tol Cijago
Januari 2020, Tol Jakarta-Cikampek dan Becakayu Ditarget Terapkan Satu Harga
Tahun ini, Tarif 10 Ruas Tol Bakal Naik