Bupati Dedi ngamuk ancam tak cairkan gaji kepala desa di Purwakarta
Tahun ini, kades mendapat penghasilan Rp 4 juta, ketua RT mendapat honor Rp 600 ribu dan ketua RW sebesar Rp 700 ribu.
Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi dibuat emosi dan mendamprat Kepala Desa Margasari, Kecamatan Pasawahan Purwakarta. Kemarahannya dipicu setelah melihat lingkungan di sekitar wilayah itu kotor di penuhi sampah.
"Lain make baju rapih ngajajar nongkrong di sisi jalan, kuduna beberesih lain gagayaan kitu. (bukan malah nongkrong di pinggir jalan pakai baju rapih begitu gaya-gayaan)," kata Dedi saat melakukan Arisan Gotong royong di Kecamatan Pasawahan. Selasa (29/3).
Kemarahan Dedi makin menjadi-jadi. Apalagi setelah melihat jalanan di wilayah itu dipenuhi rumput liar. Sehingga dia mengancam tidak bakal membayar gaji kepala daerah tersebut.
"Moal dibayar ku saya gajina. Ngeunah digaji gawe teu bener. (Tidak saya bayar gajinya. Enak saja mendapat gaji bekerja tidak benar)," tegas Dedi.
Dedi meminta Kepala Desa, RT dan RW di Purwakarta, menggerakkan masyarakatnya untuk menjaga lingkungan. Sehingga tidak ada lagi daerah di Purwakarta yang kotor.
Selain itu, Dedi juga mengancam menurunkan gaji kepala desa hingga ketua Rukun Tetangga (RT) pada awal April ini.
"Awal April ini gaji kades dan RT turun. Di rapel selama 4 bulan totalnya Rp 108 miliar. Tapi saya akan tahan gaji Kades dan RT jika mereka tidak laksanakan tugas-tugas kemasyarakatan," tegas Dedi.
Dedi juga menugaskan para camat untuk melakukan verifikasi terhadap para kades can RT yang benar-benar melakukan tugasnya.
"Nanti tugas para camat yang lakukan verifikasi. Kades hingga RT ini lakukan tugasnya dengan baik atau tidak," ujarnya.
Dia menegaskan tugas kemasyarakatan tidak hanya tugasnya kepala daerah. Kata dia, peran kades hingga RT sangat penting dalam mewujudkan cita-cita Purwakarta Istimewa.
"Kalau saya sendirian yang lakukan tugas kemasyarakatan mana bisa, semuanya harus integral, harus satu padu entah itu saya sebagai bupati, kepala dinas, camat, hingga RT," ujar dia.
Tahun ini, kades mendapat penghasilan Rp 4 juta, ketua RT mendapat honor Rp 600 ribu dan ketua RW sebesar Rp 700 ribu. "Kades awal April ini dapat rapel honor Rp 16 juta. Ketua RT sebesar Rp 2.4 juta dan ketua RW sebesar Rp 2,8 juta. Tahun ini saya naikkan gaji mereka supaya mereka bisa bekerja dengan baik," katanya.
Baca juga:
Parkir semrawut, Bupati Dedi mengamuk di RSUD Purwakarta
Blak blakan Bupati Dedi soal Purwakarta kepada merdeka.com
Bupati Purwakarta terlibat 'tawuran' dengan pelajar
Bupati Purwakarta akan kandangkan angkot tak layak jalan
Bupati Dedi emosi sopir angkot ngetem sembarangan
-
Bagaimana Dedi Mulyadi merawat Sapi Bargola? Dirawat dengan Rasa Melalui pengelolaan di Peternakan Lembur Pakuan, Dedi memberikan contoh bagaimana mengelola peternakan yang baik, pertanian organik sampai pada membangun sektor perikanan yang baik di pedesaan.
-
Siapa Naja Dewi? Berikut adalah gambar Naja Dewi Maulana, anak tunggal Armand Maulana dan Dewi Gita.
-
Apa yang diharapkan dari Dana Desa di Purwakarta? “Alhamdulillah, dana desa sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Purwakarta, khususnya yang berada di desa. Ini terlihat dari jumlah Desa Mandiri di Purwakarta yang meningkat menjadi 60 desa, dari yang sebelumnya 25 desa. Capaian ini merupakan lompatan yang luar biasa bagi Purwakarta,” ucap Anne.
-
Mengapa Dedi Mulyadi akan meminta restu Prabowo untuk maju di Pilgub Jabar? Sebagai calon, Dedi mengaku akan meminta restu persetujuan dari Ketum Gerindra Prabowo Subianto untuk bertarung pada Pilkada Jabar.
-
Siapa Mbak Dewi? Atha Dewi Prihantini (38) jadi salah satu pelestari adrem yang belakangan mulai terangkat ke permukaan.
-
Siapa Dewi Rengganis? Legenda Dewi Rengganis penjaga Gunung Argopuro Diceritakan bahwa Dewi Rengganis, putri dari Kerajaan Majapahit, diasingkan ke puncak gunung bersama enam dayangnya.