Cek Persiapan HUT ke-79 RI, Jokowi Besok Bertolak ke IKN
Jokowi bakal mengecek persiapan IKN jelang perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI
- VIDEO: Menggelegar! Detik-Detik Dentuman Ledakan Meriam di IKN, Meriahkan HUT ke-79 RI
- Jokowi Akui Anggaran Perayaan HUT ke-79 RI Membengkak: Wajar karena Upacara di 2 Tempat
- Jokowi Undang Megawati dan SBY Ikut Upacara HUT RI di IKN
- Jokowi Besok ke IKN, Cek Kantor Presiden dan Kesiapan Tempat Upacara HUT RI
Cek Persiapan HUT ke-79 RI, Jokowi Besok Bertolak ke IKN
Kepala Sekretariat (Kasetpres) RI Heru Budi Hartono mengatakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal bertolak ke Ibu Kota Nusantara (IKN) besok, Selasa 4 Juni 2024.
Jokowi bakal mengecek persiapan IKN jelang perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI pada 17 Agustus 2024.
"HUT RI besok Pak Presiden meninjau ke lokasi," kata Heru di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (3/6).
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta ini menyatakan, HUT ke-79 RI memang tetap bakal digelar di IKN, Kalimantan Timur pada 17 Agustus 2024.
"Kami mempersiapkan skenario di Jakarta dan IKN. Bisa dipakai dua-duanya," kata Heru.
Heru menyampaikan, mundurnya kepala otorita IKN Bambang Susantono dan belum ada penggantinya itu tidak akan berpengaruh pada rencana pergelaran HUT ke-79 RI di IKN.
"Intinya HUT RI juga dilaksanakan di IKN," ujar dia.
Diketahui, persiapan HUT ke-79 RI menjadi peringatan kemerdekaan pemungkas di masa jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Dalam agenda rapat yang dipimpin oleh Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno beserta jajaran dibahas sejumlah persiapan kegiatan di IKN, mulai dari agenda upacara, penetapan lokasi upacara, waktu pelaksanaan, detail jumlah pasukan, hingga tamu undangan.
Sebelumnya Heru menyatakan teknis penyelenggaraan upacara kemerdekaan RI diatur lebih lanjut dalam rangkaian rapat selanjutnya yang melibatkan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, beserta kementerian terkait.
"Kalau waktunya kan sudah dikunci ya, itu di tanggal 17 Agustus, tinggal yang nanti dibahas apakah pelaksanaannya pukul 10 atau 11 waktu setempat," ujarnya yang dilansir dari Antara.
Terkait detail peserta apakah berlaku pembatasan atau tidak, Heru menyebut teknis itu akan diulas pada rapat lanjutan dalam dua sampai tiga hari ke depan.
"Saya selaku salah satu panitia 17 Agustus menyesuaikan dengan kondisi sarana prasarana," katanya.
Saat ditanya terkait logo terbaru perayaan HUT Kemerdekaan RI tahun ini, Heru menyebut belum ada keputusan terkait itu.