Dapat Adipura, PNS Bandung syukuran dan cukur gundul
Sudah 17 tahun, Kota Bandung tak mendapatkan Adipura.
Kota Bandung menjadi salah satu penerima penghargaan Adipura tahun 2015 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Mendapat kabar gembira ini, kantor Badan Pengelola Lingkungan Hidup (BPLH) Kota Bandung langsung menggelar syukuran.
Acara syukuran yang digelar kantor BPLH Kota Bandung, Jalan Sadang Tengah, Jumat (20/11) berlangsung sederhana. Para PNS di lingkungan BPLH melakukan acara pemotongan tumpeng yang dipimpin oleh Kepala Badan Pengelola Lingkungan Hidup (BPLH) Kota Bandung Hikmat Ginanjar.
"Ini sebagai bantuk rasa syukur kita, Kota Bandung mendapatkan penghargaan Adipura ," ujar Hikmat kepada Merdeka.com di sela sela acara.
Penghargaan yang akan diterima Kota Bandung pada Senin (23/11) mendatang menjadi harapan semua warga Bandung. Menurut hikmat penghargaan ini telah menjadi penantian selama 17 tahun.
"Sangat melegakan kita semua. Setelah penantian kurang lebih 17 tahun, akhirnya Bandung mendapatkan penghargaan Adipura," katanya.
Sebagai bentuk rasa syukur, Hikmat mengaku akan mencukur habis rambutnya. "Nanti hari Rabu (25/11) bersama para camat kita akan menggunduli rambut bersama sama," ungkapnya.
Baca juga:
Setelah 17 tahun, Kota Bandung raih penghargaan Adipura 2015
100 Anak yatim diajak 'blusukan' ke dapur Pizza Hut
Amdal proyek milik Sumarecon di Bandung dinilai bermasalah
Mantan pelatih Persib sebut tak ada striker jangan khawatir
Selain sebagai suporter Viking akan cetak pemain muda berkualitas
-
Kapan Indonesia merdeka? Hari ini, tepat 78 tahun yang lalu, Indonesia menyatakan diri sebagai sebuah negara merdeka.
-
Siapa yang berperan dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia? Peringatan Hari Santri seyogyanya sebagai pengingat bahwa para santri punya andil besar dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia, teruslah berjuang di jalan dakwah untuk memelihara persatuan dan kerukunan Tanah Air. Selamat Hari Santri Nasional 2023!
-
Kapan Hari Lahir Pancasila diperingati? Hari Lahir Pancasila, yang diperingati setiap tanggal 1 Juni, adalah momen penting dalam sejarah Indonesia.
-
Apa yang dibahas Indonesia di Sidang Umum ke-44 AIPA di Jakarta? “AIPA ke-44 nanti juga akan membahas persoalan kesejahteraan, masyarakat, dan planet (prosperity, people, and planet),” kata Putu, Rabu (26/7/2023).
-
Siapa yang berjuang untuk kemerdekaan Indonesia? Bukan hanya tanggal yang kita rayakan, tetapi semangat dan cita-cita yang diwariskan oleh para pahlawan. Merdeka! Selamat HUT RI ke-79!
-
Siapa yang berjuang mempertahankan kemerdekaan Indonesia di Kota Padang? Bagindo Aziz Chan sendiri adalah tokoh penting bagi Kota Padang saat pihak kolonial Belanda menjajah wilayah tersebut.