Data 26 Oktober 2020: 545 WNA Positif Covid-19, 340 Sembuh
12 WNA meninggal dunia akibat Covid-19. 193 WNA lainnya berstatus kasus aktif Covid-19 atau sedang dalam perawatan maupun isolasi. Jumlah kasus aktif ini meningkat sembilan dari data Minggu yang masih 184 orang.
Warga negara asing (WNA) yang terpapar Covid-19 di Indonesia kembali bertambah. Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melaporkan, WNA terkonfirmasi positif Covid-19 kini mencapai 545 orang.
Ada peningkatan sembilan kasus dari data Minggu (25/10), yang masih 536 orang. Data ini dilaporkan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melalui covid19.go.id pada Senin (26/10).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
Dari 545 WNA yang dinyatakan positif Covid-19, 340 di antaranya sudah berhasil sembuh. Pasien yang dinyatakan sembuh telah menjalani tes polymerase chain reaction (PCR) sebanyak dua kali atau lebih dan hasilnya negatif.
Sementara itu, 12 WNA meninggal dunia akibat Covid-19. 193 WNA lainnya berstatus kasus aktif Covid-19 atau sedang dalam perawatan maupun isolasi. Jumlah kasus aktif ini meningkat sembilan dari data Minggu yang masih 184 orang.
Satuan Tugas Penanganan Covid-19 juga melaporkan, pemerintah masih memantau 25 WNA berstatus suspek Covid-19. 636 WNA dilaporkan berstatus kontak erat dan 331 orang sudah direpatriasi atau dikembalikan ke negara asalnya terkait Covid-19.
Berdasarkan peta sebaran, WNA positif Covid-19 terbanyak ada di DKI Jakarta yakni 188 orang. Angka ini meningkat dari data Minggu yang mencapai 179 orang.
Sementara di Banten ada tiga WNA positif Covid-19, Sumatera Barat satu orang dan Bali satu orang. Adapun WNA yang berstatus kontak erat dengan pasien Covid-19 terbanyak ada di Aceh yakni 106 orang.
Kemudian disusul DKI Jakarta 75 orang, Jawa Tengah 27 orang, Papua Barat 26 orang dan Sulawesi Selatan 24 orang.
Baca juga:
Positif Covid-19, Ketua IDI Kalbar Isolasi Mandiri
2 Dosen Universitas Tanjungpura Meninggal Dunia Diduga Positif Covid-19
Jusuf Kalla Umroh Bersama Mantan Wakapolri Syafruddin di Tengah Pandemi Covid-19
Cara Asuh Anak Selama Pandemi Covid-19, Orangtua Harus Tahu
VIDEOGRAFIS: Demi Sesama Bertaruh Nyawa Lawan Covid-19