Data Kemlu: 675 WNI di Luar Negeri Masih dalam Perawatan Covid-19
Total WNI terkonfirmasi Covid-19 di luar negeri adalah 3.715 orang. Sebanyak 675 di antaranya masih dalam perawatan.
Kementerian luar negeri mencatat penambahan kasus Covid-19 Warga Negara Indonesia (WNI) yang tinggal di luar negeri. Hingga 7 Maret 2021, ada penambahan tujuh kasus baru yang tersebar dari tiga negara.
Sehingga total WNI terkonfirmasi Covid-19 di luar negeri adalah 3.715 orang. Sebanyak 675 di antaranya masih dalam perawatan.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Siapa yang dilibatkan dalam penanganan pandemi Covid-19 dalam disertasi Kombes Pol Dr. Yade Setiawan Ujung? Analisis ini menawarkan wawasan berharga tentang pentingnya kerjasama antar-sektor dan koordinasi yang efektif antara lembaga pemerintah dan non-pemerintah dalam menghadapi krisis kesehatan.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Siapa yang memimpin aksi demo petani Kendeng saat pandemi COVID-19? Aksi demo petani Kendeng kembali dilakukan saat pandemi COVID-19. Kala itu mereka menolak aktivitas penambangan yang dianggap berpotensi merusak lingkungan.
"Tambahan WNI terkonfirmasi Covid-19 di Belanda, Maladewa dan Spanyol," dikutip dari keterangan resmi Kemenlu RI, Minggu (7/3)
Rincian ketujuh kasus positif baru itu yakni empat orang di Belanda, dua di Maladewa, dan satu di Spanyol.
Sedangkan kasus sembuh bertambah 39 orang. Kasus sembuh terbanyak dari WNi yang tinggal di Korea Selatan, yakni 23 kasus. Lalu 12 kasus sembuh di Maladewa, dan empat di Belanda. Sehingga totalnya 2.868 WNI yang tinggal di luar negeri sudah sembuh dari Covid-19.
Sementara itu, tidak ada penambahan kasus meninggal dunia. Kasus meninggal hingga hari ini berjumlah 172.
WNI di Arab Saudi menyumbang kasus positif sekaligus kematian tertinggi. Sebanyak 270 WNI yang terkonfirmasi positif Covid-19, 101 orang diantaranya dinyatakan meninggal dunia. Yang sembuh hanya 89 orang. Kasus positif kedua terbanyak yakni dari WNI di Amerika Serikat.
"Di Amerika Serikat 188 WNI positif, 137 sembuh, 26 stabil, 25 meninggal," tulis Kemlu RI.
Baca juga:
Dokter: Lansia Perlu Jarak 28 Hari Vaksin Kedua untuk Antibodi Terbaik
Per 7 Maret: Pasien RSD Wisma Atlet Sembuh Covid-19 Capai 65.623 orang
Kapolda Metro Apresiasi Kampung Tangguh Covid-19 di Tangsel
Ketua Tim Vaksinasi: Lansia Perlu Jarak 28 Hari Untuk Vaksin Covid-19 Kedua
Petugas Positif Covid-19, Puskesmas Panjatan II Tutup Sementara
Jokowi: Jangan Ragu Vaksinasi Covid-19, Kita Berkejaran dengan Waktu