Demonstran bentrok di depan markas NasDem
Pengunjuk rasa berlarian ke arah Tugu Tani.
Massa yang mengatasnamakan Komunitas Tugu Proklamasi kocar kacir saat tiba di depan kantor pusat DPP Partai Nasional Demokrat (NasDem) di Jalan Gondangdia, Jakarta Pusat, Selasa (20/10). Mereka dihadang barisan pemuda yang disebut-sebut disewa untuk mengamankan kantor NasDem.
Pengunjuk rasa mendatangi markas NasDem dengan tujuan menyampaikan kritik atas kasus dugaan penyuapan yang menimpa mantan Sekjen NasDem yakni Rio Capella. Belum sempat menyampaikan aspirasi, pengunjuk rasa langsung dipukul mundur.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.
-
Kapan R.A.A Kusumadiningrat memimpin? Sebelumnya, R.A.A Kusumadiningrat sempat memerintah pada 1839-1886, dan memiliki jasa besar karena mampu membangun peradaban Galuh yang cukup luas.
-
Kapan Sumatra Thawalib resmi didirikan? Pada tahun 1918, nama Koperasi Pelajar berubah menjadi Sumatra Thawalib yang dicanangkan oleh Ichwan, El Yunusy, Jalaluddin Thalib, dan Inyiak Mandua Basa pada tahun 1919.
-
Siapa Rajif Sutirto? Rajif Sutirto dikenal luas sebagai Ketua Umum Relawan Konco Prabowo. Ia juga tergabung dalam partai milik Prabowo, yaitu Gerindra.
-
Kapan Partai Kasih dideklarasikan? Sekelompok anak muda Indonesia asal Papua mendeklarasikan mendirikan partai nasional yang diberi nama Partai Kasih pada Minggu 23 Juni 2024 di Jakarta.
-
Kapan Hanung Cahyo Saputro dilantik? Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana melantik pejabat Bupati Banyumas, Hanung Cahyo Saputro di Gradhika Bhakti Praja Building, Komplek Kantor Gubernur Jawa Tengah, Jalan Pahlawan No 9 Semarang pada Minggu (24/9) kemarin.
Pantauan merdeka.com, kericuhan terjadi sekitar pukul 13.30 WIB. Saat itu barisan massa dari Komunitas Tugu Proklamasi yang datang menggunakan metromini, langsung dihadang sekitar 30 pemuda yang sudah bersiaga di depan kantor NasDem. Bentrokan tak terhindarkan, puluhan pemuda tersebut menghancurkan, memukuli dan memecahkan kaca metromini yang membawa barisan pengunjuk rasa.
Pengunjuk rasa berlarian ke arah Tugu Tani. Satu orang pengunjuk rasa tak bisa melarikan diri dan jadi bulan-bulanan kelompok pemuda yang menjaga kantor NasDem. Tak berselang lama polisi datang dan membubarkan kericuhan.
(mdk/noe)