Di milad FPI ke 20, Gubernur Anies doakan Rizieq Shihab
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri Milad Front Pembela Islam (FPI) di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur, Minggu (19/8). Menurutnya, dalam umur yang ke 20 ini, FPI bisa membuktikan diri sebagai penjaga persatuan.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri Milad Front Pembela Islam (FPI) di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur, Minggu (19/8). Menurutnya, dalam umur yang ke 20 ini, FPI bisa membuktikan diri sebagai penjaga persatuan.
"Ika itu artinya satu ini yang harus koreksi Bhineka Tunggal Ika karena itu saudara-saudara dalam peringatan 20 tahun ini FPI punya peluang ke depan untuk terus membuktikan bahwa FPI bisa menjadi perekat persatuan umat," kata Anies dalam sambutannya.
-
Siapa yang mengunjungi Habib Rizieq? Bos jalan tol Jusuf Hamka membagikan momen saat ia berkunjung ke kediaman Habib Rizieq Shihab, di Instagram.
-
Siapa Habib Ali Kwitang? Di awal abad ke-20, Habib Ali Kwitang menjadi sosok ulama yang paling berpengaruh di masa penjajahan Belanda dan Jepang. Ia merupakan keturunan dari Rasulullah di Betawi yang turut membantu kelahiran Republik Indonesia.
-
Kenapa Jusuf Hamka mengunjungi Habib Rizieq? Siang ini kami diundang makan nasi kebuli oleh beliau 🙏 Sambil mendiskusikan perkembangan dakwah yang sejuk. Serta dakwah untuk senantiasa MENGHARUMKAN AGAMA ISLAM. Sesuai dengan yang diajarkan Rasulullah (SAW)...," tulisnya dalam keterangan.
-
Apa respon KPK atas putusan hakim tentang Hasbi Hasan? Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) turut memberi respons atas putusan hakim yang disunat itu.Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan KPK, Ali Fikri mengatakan sejauh ini fakta hukum dan alat butki yang disajikan oleh Jaksa KPK telah berkesesuaian bahkan terbukti di persidangan. KPK pun akan menganalisis akan putusan hakim.
-
Apa yang dilakukan Jusuf Hamka dan Habib Rizieq saat pertemuan mereka? Selain itu, dia juga sempat memuji sosok Jusuf Hamka yang selama ini memang dikenal sangat dermawan."Terima kasih banyak atas kunjungannya. Jusuf Hamka ini luar biasa membangun masjid di mana-mana tempat.Beramal baik, dan hubungannya dengan banyak orang juga sangat baik," kata Habib Rizieq.
-
Bagaimana Jusuf Hamka dan Habib Rizieq menjalin hubungan mereka? Hari ini saya ketemu ulama yang kharismatik yang jujur yang amanah. Saya kenal beliau cukup lama jadi saya sangat menghormati beliau," kata Hamka dalam video.
Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu menyebut FPI bisa menopang persatuan yang tak hadir dalam ketimpangan. Karena itu pula, Anies berkomitmen untuk membawa keadilan di Jakarta.
"FPI bisa menjadi penopang dan persatuan itu tidak hadir di dalam ketimpangan. Persatuan itu adil di dalam keadilan. Sulit menghadirkan persatuan di dalam ketimpangan," ujarnya.
Dia mengatakan kota Jakarta menyambut baik apa yang dikerjakan oleh FPI. Menurutnya, FPI kerap membantu ketika bencana hadir di Ibu Kota ini. Hal tersebut kata Anies, diapresiasi oleh Pemprov DKI.
"Imam FPI DKI Habib Muhsin yang selalu turun ketika ada masalah di Jakarta ada banjir ada bencana kebakaran maka langsung laskar berada di ujung paling depan untuk hadir," kata dia.
Anies mengucapkan selamat atas umur laskar pimpinan Rizieq Shihab itu yang memasuki 20 tahun. Dia juga mendoakan Rizieq yang masih berada di Arab Saudi.
"Insya Allah imam besar selalu diberikan kesehatan meskipun HRS jauh lokasinya dari kita, tapi Insya Allah doa kita akan sampai dan Insya Allah akan dipanjangkan umurnya. Dan kita semua di sini yang menjalankan ikhtiar bersama selalu diberikan ridho oleh Allah dimudahkan dalam semua langkahnya," tutupnya.
Baca juga:
Tagar 2019 ganti presiden warnai Milad FPI ke-20 di Cibubur
Milad FPI ke-20, Habib Rizieq bakal isi ceramah dari Saudi Arabia
30 Menit ceramah dari Arab, Rizieq tak singgung #2019gantipresiden
FPI Banten ajak warga golput jika capres tak siap pulangkan Rizieq
Rampungkan Nawacita II, Koalisi Jokowi akan minta masukan MUI sampai FPI