Didampingi Presiden Zimbabwe, Jokowi pimpin sidang pleno pertama KAA
Dalam pleno sesi pertama, didengarkan laporan hasil pertemuan pejabat senior dan pejabat tingkat menteri.
Presiden Joko Widodo memimpin sidang pleno pertama Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Afrika bersama-sama dengan Presiden Zimbabwe Robert Mugabe dan diikuti oleh seluruh kepala negara dan kepala pemerintahan yang hadir di Jakarta Convention Centre, Rabu pagi.
"Saya berterima kasih pada Presiden Zimbabwe yang bersedia memimpin sesi (bersama saya-red), berikutnya ada kepala negara lain yang pimpin sesi, pernyataan (masing-masing kepala negara dalam setiap sesi-red) tidak melebihi lima menit sehingga kita bisa selesaikan setiap sesi tepat waktu," kata Jokowi saat membuka sidang pleno pertama.
Dalam pleno sesi pertama, didengarkan laporan hasil pertemuan pejabat senior dan pejabat tingkat menteri yang sudah berlangsung beberapa hari lalu. Laporan ini disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Retno L.P Marsudi. Setelah itu juga didengarkan laporan hasil pertemuan bisnis Asia Afrika yang disampaikan oleh Ketua Kadin Suryo Bambang Sulisto.
Presiden Joko Widodo kemudian mempersilakan Presiden Zimbabwe untuk menyampaikan pandangannya kemudian disusul oleh Presiden China Xi Jinping dilanjutkan oleh Raja Jordania Abdullah II.
Sejumlah pemimpin pemerintahan dan kepala negara yang hadir antara lain PM Jepang Shinzo Abe, Sultan Brunei Darussalam Hasanal Bolkiah, PM Kamboja Hun Sen, Raja Jordania Abdullah II, PM Bangladesh Sheikh Hasina, Presiden Timor Leste Taur Matan Ruak dan PM Singapura Lee Hsien Loong.
Baca juga:
PDIP: Pidato Jokowi angkat martabat & kepeloporan bangsa Indonesia
Terjebak macet, anggota DPRD enggan ngantor & pilih pulang ke rumah
Aksi pasukan berkuda TNI siap amankan KAA di Bandung
Ini pidato lengkap Jokowi di KAA, sindir PBB hingga Bank Dunia
Konferensi Asia-Afrika, Sudirman-Thamrin sepi
Jelang KAA di Bandung, Satpol PP getol sisir tempat mangkal PSK
-
Kapan pertemuan Jokowi dengan Presiden JAPINDA? Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Presiden Japan-Indonesia Association (JAPINDA), Fukuda Yasuo, di Imperial Hotel, Tokyo, Jepang.
-
Apa yang Jokowi ajak untuk ditanggulangi di KTT ASEAN-India? "Selain itu kejahatan maritim juga harus kita tanggulangi seperti perompakan, penyelundupan manusia, narkotika, dan juga ilegal unregulated unreported IUU Fishing,"
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan kejadian meninggalnya warga saat konvoi Presiden Jokowi terjadi? Konvoy atau iring-iringan dari kendaraan Preiden Joko Widodo (Jokowi) di Sinjai, Sulawesi Selatan memakan korban.
-
Di mana kejadian meninggalnya warga saat konvoi Presiden Jokowi terjadi? Konvoy atau iring-iringan dari kendaraan Preiden Joko Widodo (Jokowi) di Sinjai, Sulawesi Selatan memakan korban.
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.