Direktur Umum Lion Air: Saya tahunya pesawat mendarat di laut
"Saya tidak tahu (penyebab). Saya tahunya pesawat mendarat di laut," ujar Direktur Umum Lion Air Edward Sirait.
Pihak Lion Air langsung menggelar jumpa pers terkait kecelakaan di Bandara Ngurah Rai, Bali. Jumpa Pers dipimpin langsung oleh Direktur Umum Lion Air Edward Sirait di Wisma Lion Air, Jalan Gajah Mada, Jakarta Pusat.
Namun Edward mengaku tidak tahu banyak mengenai penyebab pesawat Lion Air mendarat laut. Beberapa kali Edward mengaku ketidaktahuannya soal penyebab kecelakaan tersebut.
"Saya tidak tahu (penyebab). Saya tahunya pesawat mendarat di laut," ujar Edward saat dicecar wartawan soal penyebab kecelakaan tersebut, Sabtu (14/4).
Menurut Edward, penyebab kecelakaan menjadi urusan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT). "Itu bukan urusan kami, bukan wewenang kami. Cuaca saat kejadian memang hujan, tapi penyebab kecelakaan apa kami belum tahu," ujarnya.
Edward juga menyebut pihaknya belum bisa memastikan kapan bangkai pesawat itu akan evakuasi. Menurutnya evakuasi pesawat menunggu izin terlebih dahulu.
"Soal evakuasi harus menunggu Kemenhub dan KNKT," imbuhnya.