Disebut pernah lobi Akil, BW jawab 'itu di luar imajinasi saya'
Usai diperiksa Bareskrim, Akil Mochtar menyatakan BW sempat melobinya akan memberikan sesuatu.
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) non-aktif, Bambang Widjojanto dituding pernah melobi atau menawarkan sesuatu kepada mantan ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Akil Mochtar saat sidang sengketa Pilkada Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah tahun 2010. Namun BW ogah menjawab tudingan Akil tersebut dengan tegas.
BW hanya melempar senyum kepada awak media yang menanyakan tuduhan Akil itu. Selain menjawab dengan diplomatis, BW menyatakan tidak mampu menjawab tudingan mantan anggota DPR tersebut.
"Itu pasti akan dijawab. Itu di luar kemampuan dan imajinasi saya," kata BW di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Selasa (24/2).
Seperti diketahui, Akil yang diperiksa Bareskrim Mabes Polri, Senin (23/2), mengatakan BW yang saat itu merupakan pengacara calon Bupati Kotawaringin, Ujang Iskandar sempat menawarkan sesuatu untuk memenangkan sidang tersebut.
Akil yang merupakan hakim yang memimpin persidangan itu juga mengungkapkan lobi itu berlangsung di dalam mobilnya saat BW menumpang pulang ke rumahnya di Depok, Jawa Barat.
"Tawaran ada, transaksi uang tidak ada. Tidak ada penyebutan nominal," kata mantan Anggota DPR ini," kata Akil usai di periksa Bareskrim, Senin (23/2).