Disentil kondisi Trenggalek, Emil tampak kesal
"Itu dia orang yang tidak paham, laboratorium peruntukkannya untuk orang-orang desa, kita membina kearifan lokal dan memahami bakat yang ada," kata Emil Elistianto Dardak menanggapi temuan Puti di Trenggalek, Sabtu (23/6).
Calon Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut dua, Puti Guntur Soekarno menyentil kondisi Kabupaten Trenggalek yang belum selaras. Mendengar itu, Emil Elistianto Dardak, Calon Wakil Gubernur nomor satu menaikkan nada bicara dan terkesan kesal.
"Itu dia orang yang tidak paham, laboratorium peruntukkannya untuk orang-orang desa, kita membina kearifan lokal dan memahami bakat yang ada," kata Emil Elistianto Dardak menanggapi temuan Puti di Trenggalek, Sabtu (23/6).
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Apa tujuan utama dari kampanye Pilkada? Tujuan kampanye dalam Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) adalah untuk mempengaruhi dan memenangkan dukungan masyarakat untuk mendukung pasangan calon yang diusung.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
Sebelum mendapat jawaban dari Emil itu, Puti mengatakan untuk menjadikan pemerintah yang baik perlu dilakukan sinkronisasi antara perencanaan dan pelaksanaan. Menurut dia, pelayanan publik secara cepat, tepat dan murah serta memiliki akses dengan baik akan berakibat pada peningkatan kesejahteraan.
Dengan melihat itu, Puti menanyakan bagaimana Khofifah dan Emil dalam menghadapi sinkronisasi yang tidak tercapai dengan baik, seperti halnya persoalan lapangan pekerjaan, begitu juga dengan kondisi "Balai Ria" yang ada di Trenggalek yang belum berjalan dengan baik.
"Sebagai Bupati, Mas Emil punya tolak ukur. Yang saya ketahui RPJMD penyelarasan kurang jalan. Begitu juga dengan Balai Ria yang mendapatkan salah satu UMKM terbaik, tetapi muara kesejahteraannya di mana?" ujar Puti.
Untuk itu, Cucu Bung Karno ini meminta supaya Trenggalek dilakukan pembenahan dengan baik terlebih dulu, sebelum memimpin yang lain. Dengan begitu, tanggung jawab yang dimiliki bisa lebih mengena.
Baca juga:
Soal pendidikan gratis, Risma minta Emil Dardak punya ide sendiri bukan meniru
Diserang kampanye Hitam jelang pencoblosan, Emil minta pendukung siaga satu
Pesan SBY ke pendekar pencaksilat soal filsafat pedang
Mantan Bupati Trenggalek nilai Emil Dardak sosok yang dibutuhkan Jawa Timur
Spanduk fatwa fardu 'ain pilih Khofifah-Emil, Panwaslu Sidoarjo harus kejar substansi
Panwaslu Trenggalek pastikan aduan Tim Khofifah terkait Rampak Barong tak terbukti