Ditodong Pistol oleh Polisi Arogan, Keluarga Sen Lin Sepakat Memaafkan
Ditodong Pistol oleh Polisi Arogan, Keluarga Sen Lin Sepakat Memaafkan. Dalam kunjungan tersebut, Kapolrestro Tangerang, meminta maaf langsung kepada Sen Lin dan keluarga atas tindakan arogan anggotanya tersebut.
Keluarga Sen Lin, yang mendapat perlakuan tidak menyenangkan oleh Brigadir A, anggota SPKT Polres Metro Tangerang kota sepakat memaafkan dan menempuh jalur kekeluargaan
Sebelumnya diberitakan, Kapolres Metro Tangerang menemui Sen Lin, di kediamannya di Duta Asri Jatiuwung 3, Rt04/02 Gb 5 No.3 Kota Tangerang, pada Kamis (5/9/2019) malam kemarin.
-
Apa yang dilakukan polisi kepada warga di Palembang? Penyidik menetapkan Bripka ED, pengemudi mobil Toyota Alphard putih yang viral, sebagai tersangka karena melakukan pengancaman dengan pisau terhadap warga. "Setelah kami periksa secara maraton, kami tingkatkan ke penyidikan dan sudah ditetapkan sebagai tersangka," ungkap Kasatreskrim Polrestabes Palembang AKBP Haris Dinzah, Selasa (19/12). Tersangka Bripka ED dijerat Pasal 335 KUHP tentang perbuatan tidak menyenangkan dengan ancaman paling lama satu tahun penjara.
-
Siapa yang ditangkap polisi di Bandung? Pegi Setiawan adalah satu dari tiga orang yang yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) kasus pembunuhan Vina. Pegi Setiawan ditangkap tim Ditreskrimum Polda Jabar dan Bareskrim Mabes Polri di Kota Bandung. Momen itu terjadi saat dirinya pulang bekerja sebagai buruh bangunan.
-
Apa yang dimaksud dengan pangkat polisi? Mengutip dari laman polisi.com, tanda kepangkatan Polri adalah daftar tanda pangkat yang dipakai oleh Kepolisian Negara Indonesia.
-
Kenapa pangkat polisi penting? Selain itu pangkat juga merupakan syarat mutlak yang perlu dimiliki oleh anggota Polri jika hendak mendapatkan amanat untuk mengemban jabatan tertentu.
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
-
Di mana kejadian arogansi pria yang mengaku Ketua PP Semarang? Menurut informasi, peristiwa tersebut diketahui terjadi di Desa Kalongan, Ungaran Timur, Kabupaten Semarang beberapa waktu lalu.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolrestro Tangerang, meminta maaf langsung kepada Sen Lin dan keluarga atas tindakan arogan anggotanya tersebut.
"Kami sudah sepakat untuk menempuh jalur kekeluargaan dan memilih untuk memaafkan sikap beliau. Kami juga sudah bertanya ke saudara kami, yang saat itu ditemui si polisi ini dan dia juga sepakat kalau masalah ini diselesaikan secara kekeluargaan saja," terang anggota keluarga Sen Lin Tommy, ditemui, Jumat (6/9).
Tommy menerangkan, kesepakatan menempuh jalur kekeluargaan dan saling memaafkan itu ditempuh karena adanya itikad baik dari Kepolisian.
"Kesepakatan ini kita ambil karena ada itikad baik juga dari kepolisian yang disampaikan Kapolres langsung untuk meminta maaf. Jadi masalah ini memang sudah selesai antara keluarga saya dan beliau. Tapi, untuk beliau dengan satuannya, mungkin berbeda lagi," katanya.
Dia memastikan pasca kejadian tersebut, keluarganya masih dalam kondisi yang baik, tanpa adanya ketakutan atau syok yang berlebihan.
Diketahui, sikap arogan Brigadir A terekam dalam kamera pengawas atau CCTV yang kemudian, tersebar disejumlah akun media sosial.
Video dengan durasi 1 menit 41 detik itu diunggah oleh akun instagram @keluhkesahojol.id yang kemudian Viral pada Rabu (4/9/2019) kemarin.
Keterangan dalam video itu, memperlihatkan dua orang pria saling berhadapan did alam sebuah garasi rumah.
Sementara, satu pria yang diduga anggota Polisi berdiri didekat pagar rumah dengan nada bicara yang tinggi sambil menenteng senjata api jenis pistol sambil memperlihatkan sejumlah butir peluruh ke arah lawan bicaranya.
Saat ini, Brigadir A pun masih dilakukan penahanan dan menjalani pemeriksaan oleh Provos Polres Metro Tangerang Kota.
Baca juga:
Anggotanya Todongkan Pistol, Kapolres Tangerang Minta Maaf Langsung ke Korban
Seorang Polisi di Tangerang Marahi Tetangga Sambil Todongkan Pistol
Ogah Bayar Tagihan Karaoke, 4 Pria Ngaku Polisi Todongkan Pistol
Polisi Maki Penjual Nasi Bebek Karena Teh Rp1.000 Disanksi Hormat Bendera
Polisi Penganiaya Jurnalis di Bandung Saat May Day Diperiksa Propam Polda Jabar
Ancam Tangkap Ibu Rumah Tangga, Perwira Polisi Dilaporkan ke Propam Polda Jatim