Doa Tifatul: Lindungilah JK, meski sudah tua tapi semangat membara
Doa Tifatul: Lindungilah JK, meski sudah tua tapi semangat membara. Selain untuk JK dan Jokowi, Tifatul mendoakan agar pimpinan DPR, DPD dan MPR serta menteri kabinet kerja diberikan perlindungan. Tak hanya itu, dia juga meminta agar pemimpin di negeri ini untuk diberi pencerahan.
Ketua Fraksi PKS di MPR Tifatul Sembiring meminta kepada Allah SWT untuk memberikan bimbingan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dia juga meminta agar Allah SWT memberi kegemukan untuk Jokowi. Selain ke Jokowi, dia juga meminta doa khusus yang ditujukan ke Wakil Presiden Jusuf Kalla.
"Ya Allah lindungilah Wakil Presiden kami Bapak Jusuf Kalla meskipun usia beliau sudah tergolong tua tapi semangat beliau tetap membara," kata Tifatul saat membacakan doa di Sidang Tahunan MPR, Rabu (16/8).
Selain untuk JK dan Jokowi, Tifatul mendoakan agar pimpinan DPR, DPD dan MPR serta menteri kabinet kerja diberikan perlindungan. Tak hanya itu, dia juga meminta agar pemimpin di negeri ini untuk diberi pencerahan sehingga lebih takut kepada Allah SWT ketimbang takut dengan pimpinan partai politik.
"Ya Allah Ya Malikal Mulki hadirkanlah pemimpin-pemimpin negeri yang Sholihin pemimpin-pemimpin yang lebih takut kepada engkau ya Allah daripada takut kepada partainya. Yang lebih takut kepada dahsyatnya azab-MU daripada jabatan di dunia ini ya Allah mulai dari Presiden, Gubernur, Walikota, Bupati sampai Kepala Desa berilah bimbingan-MU," ujarnya.
Sebelumnya, Tifatul meminta kepada Allah SWT untuk memberikan perlindungan ke Jokowi sekaligus meminta agar Jokowi diberikan badan yang gemuk.
"Ya Allah ya mutakabir berilah petunjuk kepada pemimpin-pemimpin kami bimbinglah mereka agar senantiasa Istiqomah di jalan-mu beri petunjuk lah ke Presiden Republik Indonesia Bapak Joko Widodo gemuk kan lah badan beliau Ya Allah. Karena kini terlihat semakin kurus padahal tekad beliau dalam membangun bangsa dan negara ini tetap membaca untuk maju terus agar menjadi bangsa yang adil makmur dan sejahtera," ujarnya.
Baca juga:
JK minta DPR tempati rumah di Kalibata daripada bangun apartemen
JK sebut daya beli turun jika industri RI ganti pekerja dengan robot
Wapres JK harap industri otomotif berkontribusi ke ekonomi RI
Wapres JK: Jangan karena pemerintah tegas kemudian disebut diktator
Cara Jokowi dan JK menjawab tudingan pemerintah diktator
-
Kenapa Ridwan Kamil menemui Jusuf Kalla? “Beliau kan orang pintar ya dan penuh dengan pengalaman, arif, bijaksana. Sehingga saya perlu mendapatkan arahan, wejangannya dari beliau,” sambungnya.
-
Mengapa Jusuf Kalla bingung dengan penetapan Karen Agustiawan sebagai terdakwa? Saya juga bingung kenapa dia jadi terdakwa, bingung karena dia menjalankan tugasnya," kata JK.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Kapan Jokowi memanggil dua menteri PKB tersebut? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.