Doni Monardo: Santunan Tenaga Medis Wafat, Dokter Rp250 Juta, Perawat Rp150 Juta
Meski demikian, dia berharap semua yang bertugas mendapat perlindungan dari Tuhan. "Semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa," ungkap Doni.
Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Letjen (TNI) Doni Monardo, berterima kasih kepada yang memberikan donasi Terkait pandemi virus Corona atau Covid-19 ini.
Dia pun menegaskan, donasi tersebut dialihkan untuk memberikan santunan kepada para dokter, perawat, dan tenaga medis yang mafat atas pandemi Covid-19 ini.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
"Terimakasih juga kami sampaikan kepada para donatur, baik dari dalam dan luar negeri yang telah memberikan dukungan dan bantuannya, yang mana kami prioritaskan untuk memberikan santunan kepada petugas medis yang gugur dan wafat," ucap Doni, Selasa (14/4).
Dia pun menuturkan, jumlahnya berbeda-beda. Namun, mencapai ratusan juta rupiah. "Dokter sejumlah Rp250 juta, Perawat 150 juta, dan tenaga medis lainnya Rp100 juta," jelas Doni.
Meski demikian, dia berharap semua yang bertugas mendapat perlindungan dari Tuhan. "Semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa," ungkap Doni.
Dalam kesempatan itu pula, dia mengucapkan terima kasih tidak terhingga kepada seluruh dokter, perawat, dan tenaga medis.
"Yang telah mengorbankan waktu, tenaga, pikiran, dan jiwa raganya untuk melayani masyarakat. Mereka adalah pahlawan kita, pahlawan kemanusiaan. Mari kita ikut berdoa kepada mereka yang telah wafat, semoga arwahnya diterima di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa, Allah SWT," tutur Doni.
Dia juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran TNI, Polri, para relawan.
"Para pejabat di tingkat pusat dan daerah, khususnya juga kepada Kepala Desa, Kepada para Lurah, Kepada Wali Nagari, kepada Ketua RT/RW, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh-tokoh non formal lainnya," pungkasnya.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Masyarakat Kembali Beraktivitas, Pemkot Bandung Minta Polisi Perluas Penyekatan Jalan
Imbas Corona, Pendapatan Asli Daerah di Jawa Diramal Turun Hingga 40 Persen
Ini Perbedaan Covid-19, SARS, dan MERS yang Perlu Diketahui
Cegah Corona, Mobil SIM Keliling di Bangli Disulap Jadi Kendaraan Kesehatan
Akibat Corona, Bisnis Antar Makanan di China Meningkat 20 Persen
30 Ton Bantuan APD untuk Tenaga Medis Tangani Covid-19 Tiba di Jakarta