Edy Rahmayadi Soal Kantor Dispora Sumut Digeledah: Mana Tahu Ada Ularnya
Penggeledahan itu terkait pengembangan kasus dugaan korupsi proyek renovasi Lintasan Sircuit Tartan Atletik PPLP Provinsi Sumut pada 2017.
Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Sumut menggeledah kantor Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumut, Kamis (18/7). Penggeledahan itu terkait pengembangan kasus dugaan korupsi proyek renovasi Lintasan Sircuit Tartan Atletik PPLP Provinsi Sumut pada 2017.
Berdasarkan informasi dihimpun, penggeledahan dilakukan tim dari Subdit III/Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumut. Penyidik tiba di kantor yang ada di Jalan Willem Iskandar, Medan Estate, Percut Sei Tuan, Deli Serdang itu sekitar pukul 09.30 Wib.
-
Bagaimana Kejagung mengusut kasus korupsi impor emas? Di samping melakukan penggeledahan kantor pihak Bea Cukai, tim juga masih secara pararel melakukan penyidikan perkara serupa di PT Aneka Tambang (Antam).
-
Apa yang dikatakan oleh Agus Rahardjo terkait kasus korupsi e-KTP yang menjerat Setya Novanto? Agus mengatakan, Presiden saat itu menginginkan penyidikan kasus yang menjerat Setya Novanto dihentikan.
-
Siapa yang diduga terlibat dalam kasus korupsi? Sorotan kini tertuju pada Sirajuddin Machmud, suami dari Zaskia Gotik, yang diduga terlibat dalam kasus korupsi.
-
Siapa saja yang terlibat dalam kasus korupsi ini? Untuk kedua tersangka dilakukan penahanan selama 20 hari kedepan guna kepentingan penyidik KPK. Sementara untuk satu tersangka lain yakni Direktur PT KIM, Karunia diharapkan agar kooperatif dalam pemanggilan penyidik KPK.
-
Kapan Kejagung mulai mengusut kasus korupsi impor emas? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
-
Siapa yang dituduh melakukan korupsi? Jaksa Penuntut Umum (JPU) blak-blakan. Mengantongi bukti perselingkuhan mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Tim kemudian menggeledah ruangan Kasie Sarana dan Prasarana Dispora Sumut, Des Asarisyam. Selanjutnya mereka bergerak ke ruang Kadispora Sumut, Baharuddin Siagian. Saat itu Baharuddin sedang tidak berasa di tempat.
"Setelah kita minta izin penggeledahan, jam 10.00 Wib tadi langsung kita mulai dan selesai 13.30 Wib," jelas Kasubdit Tipikor Polda Sumut, Kompol Roman Semaradana.
Petugas membawa sejumlah dokumen dari ruangan yang digeledah. Mereka juga mengamankan komputer. "Salah satunya akan dijadikan alat bukti berkaitan dengan penyidikan. Ini terkait kasus renovasi lintasan atletik sirkuit Tartan," papar Roman.
Dalam kasus ini, penyidik sudah menetapkan seorang tersangka, yakni Sujamrat, pensiunan PNS yang juga mantan pejabat di Dispora Sumut. Setelah diperiksa sebagai tersangka, Kamis (11/7), lalu dia ditahan.
"Untuk tersangka (baru) masih kita lakukan pendalaman untuk pengembangan penyidikan kemungkinan ke arah situ ada, sementara kita tetapkan baru satu," jelas Roman.
Sementara Gubernur Sumut Edy Rahmayadi hanya berkomentar singkat saat ditanya komentarnya terkait penggeledahan itu. "Biar digeledah dulu, mana tahu ada ularnya di sana," ucapnya singkat.
Proyek renovasi Lintasan Sircuit Tartan Atletik PPLP Provinsi Sumut pada 2017 mendapat pagu anggaran Rp4,7 miliar. Proyek itu diduga dikorupsi dengan kerugian negara diperkirakan mencapai Rp1,5 miliar.
Baca juga:
Blusukan ke Pasar, Edy Rahmayadi Pastikan Harga Sembako Stabil Jelang Ramadan
3 Bupati dan Wakil Bupati di Sumut Dilantik, Diingatkan untuk Tidak Korupsi
Bupati Asahan Taufan Gama Simatupang Tutup Usia
Soal Bupati Mandailing Natal, Edy Rahmayadi Tegaskan 'Tak Netral Silakan Mundur'
Edy Rahmayadi Mengaku Kesulitan Melipat Surat Suara Pemilu 2019
146.888 Siswa SMA Sederajat di Sumut Ikuti UN
Ditemani Gubernur Edy, Jokowi Beli Bawang dan Jeruk di Pasar Balige Sumut