Fadli Zon sebut polisi biadab, minta Kapolda Metro dicopot
Polisi membubarkan massa pendukung Prabowo yang berusaha masuk ke Gedung MK.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon menyebut cara polisi membubarkan massa pendukung Prabowo brutal dan biadab. Fadli kesal lantaran polisi dari Polda Metro Jaya menyemprotkan water cannon dan menembak peluru karet dengan membabi buta.
Dia mendesak Kapolri Jenderal Sutarman memecat Kapolda Metro Jaya Irjen Dwi Priyatno.
"Ini adalah salah satu cara yang tidak profesional, brutal dan biadab. Padahal aksi ini berlangsung damai. Kami mendesak Kapolda Metro Jaya harus dicopot," tegas Fadli di Jakarta, Kamis (21/8).
Fadli heran mengapa polisi membuat kawat berduri untuk menghalangi massa pendukung Prabowo melakukan aksinya. Justru, kata Fadli, dengan cara-cara polisi itu yang membuat massanya panas sehingga menjadikan situasi tidak kondusif.
"Aparat kepolisian Polda Metro Jaya sama sekali tidak profesional menggunakan kawat berduri. Ini menimbulkan suasana tidak kondusif, menembakkan peluru karet dan gas air mata. Banyak sekali korban berjatuhan, ini harus ada peninjauan (dari polisi)," ujarnya.
Fadli membantah, massanya akan berbuat anarkis dengan merinsek masuk gedung MK. Fadli memastikan aksi massa pendukung Prabowo berlangsung damai.
"Sama sekali tidak benar (massa akan merinsek masuk). Itu kesalahan yang paling fatal membuat kawat berduri. Kalau itu dibuka ini tidak ada kejadian apa-apa. Kita ini partai politik, relawan, pendukung yang akan memperjuangkan hak-hak konstitusi," pungkasnya.
Baca juga:
Ruhut: Fadli Zon stres jangan didengar, nanti kita ikut stres
Jelang putusan MK, Fadli Zon 'curhat' isi gugatan di Twitter
Ruhut: Fadli Zon stres jangan didengar, nanti kita ikut stres
Ruhut Sitompul: Aku mohon, Prabowo harus legowo
Prabowo kalah, Jokowi siapkan surat mundur sebagai gubernur DKI
-
Apa yang sedang diselidiki Polda Metro Jaya terkait Firli Bahuri? Firli akan diperiksa untuk kasus dugaan pemerasan yang dilakukan pimpinan KPK pada Syahrul Yasin Limpo (SYL), semasa menjabat mentan. Pemerasan itu berkaitan dengan penanganan kasus dugaan korupsi di Kementan tahun 2021 yang tengah ditangani KPK.
-
Kapan Ammar Zoni tiba di Kejaksaan Negeri Jakarta Barat? Mantan suami Irish Bella ini tiba di Kejaksaan Negeri Jakarta Barat menggunakan mobil tahanan sekitar pukul 10.50 WIB.
-
Apa yang dilakukan Abidzar Al Ghifari ke polisi? Pada Rabu (24/7/2024), Abidzar Al Ghifari mengatakan bahwa dia datang ke Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan untuk membuat laporan mengenai akun Instagram yang sedang populer, yaitu @ProjectHunterA.
-
Kapan Polri mengatur pangkat polisi? Hal itu sesuai dengan peraturan Kapolri Nomor 3 Tahun 2016 tentang Administrasi Kepangkatan Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
-
Kapan gadis tersebut melapor ke polisi? Korban merupakan warga Old City, Hyderabad. Dia berjalan sendirian ke kantor polisi dua tahun lalu dan mengajukan laporan terhadap ayahnya.
-
Apa yang terjadi pada Alwi Fadli? Mahasiswa bernama Alwi Fadli tewas ditikam oleh pria inisial P (23) yang hendak menyewa kekasihnya terkait prostitusi online.