FOTO: Relawan Ganjar Ajak Milenial dan Gen Z Tak Golput Lewat Ajang XVG Talents
XVG Talents yang merupakan kompetisi menciptakan lagu dan menyanyi ini juga menjadi cara relawan Ganjar untuk menggaet suara anak muda.
XVG Talents yang merupakan kompetisi menciptakan lagu dan menyanyi ini juga menjadi cara relawan Ganjar untuk menggaet suara anak muda.
FOTO: Relawan Ganjar Ajak Milenial dan Gen Z Tak Golput Lewat Ajang XVG Talents
Musisi Once Mekel tampil dalam malam final kompetisi mencipta lagu dan menyanyi XVG Talents di Rumah Kita Extravaganjar, Jakarta, Sabtu (16/12/2023). XVG Talents merupakan cara relawan Ganjar untuk menggaet suara anak muda serta mengajak para milenial dan generasi Z untuk tidak golput.
Diketahui, ajang pencarian bakat ini telah mencapai tahap akhir.
Kompetisi mencipta lagu dan menyanyi grup dan solo yang digelar oleh relawan Extravaganjar sejak 6 November 2023 itu kini telah sampai pada babak final.
- FOTO: Aksi Alam Ganjar Main Gitar Bareng Abdee Slank, Ganjar dan Atikoh Nyanyi
- FOTO: Semarak Relawan Gen Z Gelar Pawai Gemoy Saat Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran
- FOTO: Momen Ganjar Hadiri Deklarasi Relawan NAGA, Luncurkan Gerakan Tanam 1 Juta Pohon
- FOTO: Hadiri Teman Cerita Festival, Ganjar Ajak Millenial dan Gen Z Jaga Demokrasi Lewat Digital
Diketahui, pemenang pertama pada kompetisi menyanyi grup band adalah Solasee Band, sedangkan pemenang pertama penyanyi solo adalah Mala. Lalu, pemenang pertama pencipta lagu adalah Dendi Aditya.
Para pemenang tersebut berhak membawa pulang hadiah total ratusan juta rupiah.
Penampilan peserta dalam malam final kompetisi mencipta lagu dan menyanyi XVG Talents di Rumah Kita Extravaganjar, Jakarta, Sabtu (16/12/2023).
Ekspresi personel Solasee Band saat memenangkan kompetisi menyanyi kategori grup band dalam XVG Talents di Rumah Kita Extravaganjar, Jakarta, Sabtu (16/12/2023).
Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Arsjad Rasjid memberikan sambutan dalam malam final XVG Talents di Rumah Kita Extravaganjar, Jakarta, Sabtu (16/12/2023).