Ganjar Pranowo Sowan ke Gus Mus di Rembang
Ganjar menyebutkan, sowannya ke Gus Mus hanya membahas hal-hal ringan.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, sowan ke KH Bisyri Mustofa atau Gus Mus di Pondok Pesantren Raudlatut Thalibin, Leteh, Kecamatan Rembang, Kabupaten Rembang, pada Rabu (3/5) pagi.
Ganjar yang tiba di pondok pesantren asuhan Gus Mus pada pukul 10.30 WIB itu, disambut langsung oleh Gus Mus dan santri.
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui saat di Indramayu? Calon presiden (capres) nomor urut tiga, Ganjar Pranowo mendengarkan pengakuan mengejutkan saat berdialog dengan dari nelayan Indramayu.
-
Kapan Ganjar Pranowo mulai beruban? Ganjar sendiri mengaku mulai tumbuh uban ketika masih duduk di bangku SMA, pada usia yang belum mencapai 20 tahun.
-
Di mana Ganjar Pranowo bertemu dengan pelaku UMKM? Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo menghadiri silaturahmi bersama Asosiasi Pengusaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (9/1/2024).
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
-
Apa yang ditekankan Ganjar Pranowo kepada pelaku UMKM di Banyumas? Di depan para pelaku usaha, Ganjar menekankan pentingnya pelatihan-pelatihan secara rutin bagi UMKM agar dapat lebih maju.
Ganjar menyebutkan, sowannya ke Gus Mus hanya membahas hal-hal ringan. Sekaligus dalam rangka syawalan setelah Idulfitri 2023.
"Saya kalau ke tempat Mbah Mus itu obrolannya yang lucu-lucu, yang menarik gitu ya, bukan yang berat-berat, yang enteng-enteng," ujar Ganjar usai sowan.
Di tengah lingkungan pondok pesantren yang sejuk dan asri, Ganjar terlihat cukup lama sowan dengan Gus Mus.
Disela sowannya, Ganjar juga sempat menyicipi sambal terong yang disajikan. Ganjar mengaku menikmati sajian sambal terong tersebut.
"Tadi didawuhi (disajikan) nyicipi sambal terong," ucap Ganjar. Dilansir dari Antara.
(mdk/tin)