Ganjar Sebut Kepala Daerah Harus Siap Jadi Pembantu Rakyat
Bagi Ganjar, hal ini merupakan pengingat, bahwa pejabat harus setia melayani rakyat karena pelantikan pasangan Bupati Pekalongan Fadia Arafiq-Riswadi dilaksanakan pada hari Minggu.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berpesan pada pasangan Bupati Pekalongan Fadia Arafiq-Riswadi harus siap menjadi babune rakyat (pembantu rakyat). Hal itu disampaikan Ganjar Pranowo pada saat acara pelantikan Bupati Pekalongan Fadia Arafiq dan Wakil Bupati Riswadi di gedung Gradika Bhakti Praja Semarang.
Bagi Ganjar, hal ini merupakan pengingat, bahwa pejabat harus setia melayani rakyat karena pelantikan pasangan Bupati Pekalongan Fadia Arafiq-Riswadi dilaksanakan pada hari Minggu.
-
Apa yang membuat Ganjar Pranowo terkesan dengan Kecamatan Selo? Hal itu membuat Gubernur Jateng Ganjar Pranowo takjub terhadap keindahan pesona alam Kecamatan Selo yang berpotensi menjadi tujuan wisata unggul di Indonesia. “Ini bisa menjadi destinasi wisata yang bagus banget. Saya kira orang yang datang ke sini akan senang. Saya sendiri berdiri di sini kalau balik kanan, itu sebelah kanan saya merapi, ini merbabu,” kata Ganjar
-
Bagaimana Alam Ganjar mendukung Ganjar Pranowo? Kini semakin dewasa, Alam memberikan dukungan penuh kepada sang ayah yang akan mencalonkan diri sebagai presiden pada tahun 2024. Ia bahkan hadir di berbagai momen penting mendukung Ganjar Pranowo.
-
Bagaimana penampilan rumah Ganjar Pranowo? Rumah itu terlihat memiliki halaman yang cukup hijau dan memiliki taman kecil di bagian depan. Menariknya, tak ada pagar tinggi di halaman depan rumahnya. Walaupun taman itu hanya berukuran kecil, namun rumah itu tetap tampak cantik.
-
Apa alasan Ganjar Pranowo pamit kepada warga? “Bapak ibu nuwun sewu nggih, kulo niku ajeng pamitan, soal e tanggal 5 September kulo pensiun, (bapak ibu permisi ya, saya mau pamitan. Soalnya tanggal 5 September sudah pensiun,” ucap Ganjar, seperti dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Selasa (8/8).
-
Kenapa rumah Ganjar Pranowo dinilai sederhana? Banyak dari warganet yang menilai rumah itu sangat sederhana untuk ukuran mantan Gubernur. Berikut komentar warganet:“Rumahnya sederhana ya buat seukuran mantan gubernur. Sama dengan karakter Pak Ganjar yang sederhana, jauh sama rumah para selebritis,” tulis Al M***nti.
-
Apa yang Ganjar Pranowo lakukan saat berkunjung ke Desa Tegallega? Sementara itu, dalam kunjungannya, Ganjar Pranowo melakukan sejumlah kegiatan, mulai dari berolahraga pagi, mengunjungi kebun teh, menyapa masyarakat dan menyantap kuliner khas Sunda secara botram atau beramai-ramai.
"Karena pelantikannya hari Minggu, maka saya membacanya Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan pasti semangat. Pesan saya, Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan harus mau menghibahkan dirinya untuk melayani rakyat tanpa kenal hari, harus siap-siap 'dadi babune rakyat' dan melaksanakan janji kampanyenya," katanya, dilansir Antara, Minggu (27/6).
Ganjar juga mengingatkan kepada Fadia dan Riswadi untuk membawa amanah dengan baik dan jangan ragu selalu berkonsultasi dan berkoordinasi dengan forkompinda, gubernur bahkan presiden jika menemukan kesulitan untuk dipecahkan bersama.
"Anda dilantik dalam kondisi situasi yang tidak mudah karena dalam masa pandemi. Namun, saya percaya saudara akan mampu melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya," katanya.
Ia mengatakan pakta integritas yang telah ditandatangani oleh pasangan Bupati Pekalongan merupakan hal yang harus dipegang teguh yaitu senantiasa proaktif dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi, tidak menerima gratifikasi baik secara langsung maupun tidak langsung, bersikap transparan, serta akuntabel.
"Kalau dibilang capek, pasti capek tetapi dengan niat yang baik pasti bisa karena kepala daerah harus siap 'dadi babune rakyat', 'dudu dadi ndorone rakyat' (bukan menjadi majikan rakyat)," katanya.
Ganjar juga mengingatkan pada Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan dapat menghindari konflik kepentingan, mematuhi peraturan yang berlaku, menyampaikan informasi jika ada pelanggaran untuk kemudian dievaluasi, serta siap menghadapi konsekuensi jika melanggar.
Hal lain yang tidak kalah pentingnya, kata dia, adanya peran tim pembina PKK sebagai agen untuk mengedukasi masyarakat terhadap protokol kesehatan dan mematuhi 5M yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan menggunakan sabun, menghindari kerumunan, dan mobilitas aktivitas.
"Kemudian bagi Dekranasda dapat berperan mendampingi UMKM sebagai sektor yang paling besar terkena pukulan agar mereka mampu bangkit lagi secara ekonomi," katanya.
Bupati Pekalongan Fadia Arafiq mengatakan siap melaksanakan perintah Gubernur Jateng dan berjanji akan bekerja optimal melayani masyarakat.
Baca juga:
Viral Joget Bareng Biduan, Ini Klarifikasi Kepala Desa Dokoro Kabupaten Grobogan
Ganjar Minta Kades Joget Tanpa Prokes di Grobogan Diproses Hukum
Ganjar Minta Bupati Tegur Kades di Grobogan Joget Dangdut Abaikan Prokes
Ganjar Sebut Semua Daerah di Jateng Sudah Ambil Genom, Varian Delta Hanya di Kudus
Pemprov Jateng Pastikan Stok Oksigen Cukup untuk 3 Bulan ke Depan