H-7 Lebaran, Bandara Juanda Surabaya dibanjiri 48.133 penumpang
Pihak bandara memprediksi kenaikan jumlah penumpang bakal makin terasa pada Jumat (1/7) nanti.
Kondisi Terminal Bandara Juanda Surabaya di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, mulai mengalami lonjakan penumpang pada H-7 Lebaran. Kenaikan jumlah penumpang bahkan lebih tinggi dibanding tahun lalu.
Humas PT Angkasa Pura I, Cabang Surabaya, Liza Anindya Rahmadania, menyebut peningkatan pertumbuhan penumpang, khususnya penerbangan domestik, ada kenaikan. Kenaikan terlihat ada data Selasa (28/6) kemarin, mencapai 16 persen dibanding tahun 2015 lalu.
"Tahun 2015, ada 41.483 penumpang, sedangkan untuk tahun 2016, sebanyak 48.133 penumpang. Artinya pemudik sudah terlihat, karena naik 16 persen," terang Liza Anindya Rahmadania, Rabu (29/6).
Sedangkan, penerbangan internasional malah mengalami penurunan 2,5 persen pada musim mudik dibanding tahun lalui. Tahun tahun 2015 tercatat ada 5.337 penumpang, kemudian tahun 2016 sebanyak 5.206 penumpang.
Untuk lalu lintas penerbangannya, kata Liza, di domestik juga mengalami peningkatan 19,8 persen. Dengan perbandingan tahun 2015 ada 324 penerbangan, sedangkan tahun 2016 terdapat 338 penerbangan.
"Kalau untuk penerbangan internasional mengalami penurunan 8,6 persen. Perbandingannya tahun 2015 ada 35 penerbangan, kemudian tahun 2016 ada 32 penerbangan," tandas dia.
Peningkatan pemudik di Terminal Bandara Juanda, diperkirakan terjadi pada Jumat (1/7). Sebab, saat itu merupakan bersamaan dengan cuti bersama secara nasional.