Habib Rizieq sebut tak semua berhak tafsirkan Alquran, termasuk Ahok
Habib Rizieq sebut tak semua berhak tafsirkan Alquran, termasuk Ahok. Cuma mereka yang memiliki pemahaman agama mendalam, yang boleh menafsirkan Alquran. Rizieq juga menilai penghinaan terhadap agama lain dalam Islam jelas dilarang. Sehingga dia meyakini hal yang sama berlaku dalam ajaran agama lain.
Habib Rizieq Syihab mengatakan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tak sepantasnya membahas ayat suci Alquran. Di kalangan umat Islam pun hanya orang-orang tertentu yang berhak menafsirkan Alquran. Cuma mereka yang memiliki pemahaman agama mendalam, yang boleh menafsirkan Alquran.
"Enggak usah bicara Alquran, itu bukan domainnya, orang-orang di luar Islam bicara Al quran. Orang Islam saja enggak semua boleh," kata Habib Rizieq di hadapan Majelis hakim di Auditorium Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Selasa (28/2).
Seperti diketahui, dalam sidang ke-12 tersebut Rizieq dihadirkan oleh JPU sebagai ahli agama yang direkomendasikan oleh MUI. Dalam kesaksiannya, Rizieq menegaskan apabila orang yang tak memiliki pemahaman yang mendalam tetapi bicara soal tafsir Alquran maka dia akan terpeleset.
Rizieq juga menilai penghinaan terhadap agama lain dalam Islam jelas dilarang. Sehingga dia meyakini hal yang sama berlaku dalam ajaran agama lain.
"Banyak sekali ayat-ayat tentang mengajarkan untuk menghormati agama lain. Kalau ada umat Islam yang mencoba ganggu umat agama lain, justru Nabi akan memusuhi umatnya sendiri," ungkap Habib Rizieq.
-
Siapa yang melakukan penipuan berkedok sumbangan agama? Aksi WNA itu terekam dalam video yang viral di media sosial. Ada tiga WNA diduga melakukan pungutan liar berkedok sumbangan agama.
-
Siapa yang melaporkan kasus penistaan agama terhadap AK? Polda Metro Jaya menyebut bakal memproses laporan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke berinisial AK yang bersumpah sambil menginjak Alquran."Kami menerima laporan kasus dugaan penistaan agama terlapornya saudara AK di laporan polisi tersebut," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (17/5).
-
Apa pengertian akhlak menurut agama Islam? Secara sederhana, akhlak adalah tingkah laku yang dilakukan secara berulang kali. Mengutip dari berbagai sumber, berikut ini merdeka.com merangkum informasi tentang pengertian akhlak, sekaligus macam dan manfaatnya menurut agama Islam.
-
Apa yang dilakukan oleh pejabat Kemenhub, AK, sehingga dilaporkan kasus penistaan agama? Polda Metro Jaya menyebut bakal memproses laporan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke berinisial AK yang bersumpah sambil menginjak Alquran.
-
Siapa yang berperan dalam menjalankan Lembaga Agama? Lembaga agama dibentuk oleh umat beragama dengan maksud untuk memajukan kepentingan hidup beragama yang ada dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
-
Bagaimana proses penyelidikan kasus penistaan agama yang dilakukan AK? Setiap ada laporan polisi yang masuk tentunya ditindaklanjuti oleh penyelidik diawali dengan pendalaman melalui tahap penyelidikan," katanya. "Jadi saat ini sedang dilakukan pendalaman oleh penyelidik," ujar Ade seperti dilansir dari Antara.
Baca juga:
Gaya Rizieq Shihab hadir di sidang Ahok
Ekspresi Ahok saat mendengar kesaksian Rizieq Syihab
Rizieq sebut ada enam ungkapan Ahok bermasalah soal Surah Al Maidah
Seriusnya Ahok dengarkan kesaksian Habib Rizieq di sidang
Habib Rizieq jamin tak ada dendam saat bersaksi di sidang Ahok